kievskiy.org

Kisah Wawan Driver Ojol Jember yang Bawa Putrinya Ngojek, Menarik Perhatian Warganet

ILUSTRASI angkutan ojek online.*
ILUSTRASI angkutan ojek online.* /REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Wawan salah satu driver ojek online yang beroperasi di wilayah Jember, Jawa Timur sempat viral di media sosial dan mendapat simpati dari warganet. 

Kisah Wawan yang membawa putrinya yang baru berusia tiga tahun berkeliling dari pukul 07.00 sampai 24.00 ini menarik perhatian banyak netizen. 

Wawan yang tinggal hanya berdua dengan putrinya ini mengaku terkadang tidak tega jika terus-menerus meninggalkan anaknya sendiri dirumah. 

Baca Juga: PSBB, Polisi Diminta Kedepankan Tindakan Humanis untuk Tertibkan Warga

Wawan mengaku menjadi ojol adalah pekerjaan satu-satunya. Meski di tengah pandemik corona ini, ia mengatakan bahwa orderan menjadi sepi. 

Mendengar kisah Wawan ini, sebagian besar netizen mengaku sangat salut pada perjuangannya sebagai ayah. Tidak sedikit pula, warganet yang menawarkannya untuk membantu menjaga anaknya selama dirinya harus berkeliling ngojek. 

“Belakang Perhutani sebelah mana? Saya mau dititipi anaknya. Bisa minta alamat lengkap? Syukur kalau ada nomor telepon. Rumah saya Sriwijaya,” kata akun Sri Wahyuni Kosmetik Jember.

Baca Juga: Saat PSBB, Komisi III DPR Minta Polisi Lebih Humanis dan Profesional Tertibkan Warga

Artikel yang mengisahkan Wawan ngojek sambil bawa anak usia 3 tahun viral akhirnya diketahui Kapolres Jember AKBP Aris Supriyono.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat