kievskiy.org

Semakin Meluas, Kasus Omicron Sudah Ditemukan di Papua

Ilustrasi Omicron yang ditemukan di Papua.
Ilustrasi Omicron yang ditemukan di Papua. /Pixabay/geralt Pixabay/geralt

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menyebutkan bahwa kasus Covid-19 varian Omicron kini sudah ditemukan di Provinsi Papua. 

Dengan temuan tersebut, Kemenkes menyatakan bahwa ini menjadi bukti bahwa infeksi akibat varian tersebut semakin meluas.

Menurut Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes RI, Siti Nadia Tarmizi, kasus Covid-19 varian Omicron di Papua merupakan transmisi lokal. 

"Hari ini kami umumkan untuk Papua, karena Papua juga sudah ada transmisi lokal," kata Nadia.

Baca Juga: Bongkar Wasiat Dorce Gamalama Soal Pemakaman, Denny Darko: akan Ada Sesuatu yang Mungkin Tidak Sesuai

Dia menerangkan bahwa sebelumnya, kasus Omicron ditemukan di sejumlah provinsi di Indonesia, seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, dan Nusa Tenggara Barat.

Sementara itu, sejak 15 Desember 2021 hingga 4 Februari 2022, jumlah kasus Omicron di Indonesia telah tercatat sebanyak 3.914 kasus.

Adapun rincian kasusnya yakni transmisi pelaku perjalanan luar negeri sebanyak 1.815 kasus, transmisi lokal 1.756 kasus, dan 343 kasus masih berada pada tahap verifikasi.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Masalahkan Atta Halilintar Cium Kening pada sang Nenek: tapi Gak Gini

Nadia mengatakan bahwa 343 kasus masih dalam tahap verifikasi itu lantaran belum diketahui sumber penularannya. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat