kievskiy.org

Yurianto Janjikan Data Pandemi COVID-19 di Indonesia Transparan

JURU Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto.*
JURU Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto.* /NOVA WAHYUDI/ANTARA FOTO NOVA WAHYUDI/ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah berjanji akan menyampaikan data penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia secara transparan demi perencanaan yang lebih baik di masa depan.

Hal tersebut disampaikan Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 dr. Achmad Yurianto, dalam konferensi pers Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 di Kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Jakarta, Kamis 16 April 2020.

Baca Juga: Pertama Kali, Jumlah Total Pasien Sembuh COVID-19 Lebih Tinggi dari Angka Kematian

"Kami akan mengomunikasikan secara transparan kepada seluruh masyarakat, baik terkait dengan rencana kegiatan, pelaksanaan kegiatan, hasil, data dan lain-lain," katanya.

Ia mengatakan upaya komunikasi semua data penanganan tersebut perlu dilakukan agar pihak-pihak yang berwenang dapat membuat perencanaan terkait penanganan wabah COVID-19 secara lebih baik lagi di masa mendatang.

Baca Juga: Sudah Bergabung Bersama Persib Senior Sejak 2019, Abdul Aziz Ungkap Momen Terbaiknya

Penyampaian juga, katanya, penting dilakukan untuk mengevaluasi kelemahan-kelemahan dan kekurangan sehingga mampu membuat perbaikan terhadap kinerja penanganan COVID-19.

"Dengan data inilah kita bisa mengevaluasi kelemahan-kelemahan, kekurangan-kekurangan yang ditujukan untuk perbaikan kinerja berikutnya," ujarnya.

Baca Juga: Paling Akurat Uji Covid-19, Hanya Butuh 3 Jam untuk PCR Berikan Hasil

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat