kievskiy.org

Viral Video Jasad ABK WNI Dilarung ke Laut, Diduga Ada Praktek Perdagangan Orang dan Eksploitasi

KEMENTERIAN Tenaga Kerja akan melakukan penyelidikan terkait kasus pembuangan jenazah ABK Indonesia oleh kapal Tiongkok.
KEMENTERIAN Tenaga Kerja akan melakukan penyelidikan terkait kasus pembuangan jenazah ABK Indonesia oleh kapal Tiongkok. /Tangkap layar MBC NEWS Tangkap layar MBC NEWS

PIKIRAN RAKYAT - Viralnya video di situs berbagi YouTube mengenai kapal ikan berbendera Tiongkok, Long Xing 629 yang melarung jenazah Anak Buah Kapal (ABK) berstatus Warga Negara Indonesia (WNI) ke laut akan mulai diselediki Bareskrim Polri.

Penyelidikan Bareskrim Polri terkait dugaan terjadinya tindak pidana perdagangan orang. Para ABK diduga mengalami eksploitasi selama bekerja di Kapal Long Xing 629. 

Baca Juga: Berita Baik: 224 Pasien Covid-19 di Tangsel Dinyatakan Sembuh

"Satgas TPPO Bareskrim Polri akan mulai melakukan penyelidikan terkait proses pemberangkatan para ABK tersebut," kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Ferdy Sambo saat dihubungi ANTARA, di Jakarta, Jumat malam kemarin.

Sebagai langkah awal, Satgas TPPO akan meminta keterangan terhadap 14 ABK Kapal Long Xing 629 yang hari ini tiba di Tanah Air.

Baca Juga: Atalia Ridwan Kamil Apresiasi Kencleng PKK Kabupaten Cianjur

"Akan melakukan proses pemeriksaan terhadap 14 ABK (asal Indonesia) yang dipulangkan hari ini," tutur Sambo.

Keempat belas warga negara Indonesia (WNI) yang semula bekerja sebagai anak buah kapal (ABK) Long Xing 629, tiba di Tanah Air pada Jumat sore, setelah terbang menggunakan pesawat Garuda Indonesia dari Korea Selatan.

Baca Juga: Anime Jepang Inuyasha Bakal Hadir di Format Sekuel Terbaru Berjudul Yashahime: Princess Half-Demon

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat