kievskiy.org

Lansia 71 Tahun di Banyumas Tertular Covid-19 dari Anaknya yang Mudik dari Jakarta

ILUSTRASI rapid test covid-19.*
ILUSTRASI rapid test covid-19.* /EVIYANTI/PR

PIKIRAN RAKYAT – Usai Hari Raya Idul Fitri, jumlah kasus positif Covid-19  di Kabupaten Banyumas dan Cilacap, Jawa Tengah,  bertambah.

Di Kabuaten Cilacap, terkonfirmasi tiga orang positif corona.

Penambahan kasus  berasal dari penularan lokal klaster Lembang Bandung.

Baca Juga: Geram Lihat Video George Floyd Diinjak Polisi hinga Tewas, Justin Bieber: Ini Membuat Saya Sakit

Sedang di Kabupaten Banyumas, nahasnya, kasus baru berasal dari seorang anak tanpa gejala (OTG Covid-19) dari Jakarta yang mudik, kemudian menularkan penyakit itu kepada orangtuanya yang berusia 71 tahun.

"Dua tambahan covid baru di Desa Tipar Kidul Kecamatan Ajibarang dan Desa Sokawera Kecamatan Clongok, keduanya perempuan," kata Bupati Banyumas Achmad Husein.

Di Desa Sokawera pasiennya adalah perempuan usia 26 tahun warga RT  2 RW  2 pemudik dari Jakarta. Sedang di Desa Tipar Kidul pasiennya merupakan lansia usia 71 tahun.

Baca Juga: Evaluasi PSBB Jabar: 12 Daerah Zona Kuning dan 15 Daerah Zona Biru, Tak Ada Lagi Zona Merah

"Pasien  terpapar   dari anak perempuannya yang mudik Lebaran dari Jakarta,” kata Bupati.

Di lingkungan  RT  2 RW  2  Desa Sokawera kata Bupati,  Jumat, 29 Mei 2020,  dilakukan pembatasan sosial luar biasa (PSBB) tingkat RT.  Karena  dapat memicu terjadinya klaster baru, sebab dari hasil rapid test keluarga pasien,  semua reaktif.

Sedangkan temuan kasus di RT 02 RW 03 Desa Tipar Kidul Ajibarang. mulai Sabtu  warga satu RT baru akan dilakukan pembatasan sosial sangat ketat.

Baca Juga: Isolasi Satu Desa, Wakil Bupati Garut Sebut Malam Hari Virus Berkembang Biak dengan Cepat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat