kievskiy.org

8 Karyawan PTT Korban Penembakan KKB Papua Akhirnya Berhasil Dievakuasi dengan Helikopter

Proses evakuasi delapan korban penembakan KKB di Beoga, Papua.
Proses evakuasi delapan korban penembakan KKB di Beoga, Papua. /Instagram/@poldakaltim

PIKIRAN RAKYAT - Para korban peristiwa penembakan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua dievakuasi hari ini.

Tim Operasi Damai Cartenz 2022 berhasil melakukan evakuasi terhadap delapan korban penembakan KKB.

Hal itu disampaikan oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan pada Senin, 7 Maret 2022.

Baca Juga: Rusia Tembaki Institusi Fisika Berisi Nuklir, PBB Siapkan Tim Pantau Cegah Chernobyl Terulang Lagi

Dia mengungkapkan bahwa dalam proses evakuasi itu satgas Damai Cartenz juga bersinergi dengan personel TNI.

Proses evakuasi kedelapan korban menggunakan jalur udara dengan Helikopter.

“Sebanyak 9 personel Ops Damai Cartenz dan anggota TNI kami kerahkan untuk evakuasi,” tutur Ahmad Ramadhan.

Baca Juga: Capres Korea Selatan Rangkul Generasi Muda Melek Fesyen, Perawatan Rambut Ditanggung Negara

Selain itu, TNI-Polri juga melakukan pengamanan serta penjagaan di sekitar lokasi selama proses evakuasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat