kievskiy.org

Jokowi Ingin Libatkan Orang Daerah dalam Struktur Otorita IKN

Desain IKN Nusantara.
Desain IKN Nusantara. /Instagram.com/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT - Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara hingga saat ini masih berlangsung.

Untuk memastikan IKN pindah ke Kalimantan Timur dari Jakarta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah melantik Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita IKN pada Kamis, 10 Maret 2022.

Presiden Jokowi juga memberikan beberapa arahan guna mempercepat pembangunan IKN kepada Kementrian Agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Jokowi meminta segera mengurusi terkait status kepemilikan tanah di kawasan IKN Nusantara.

Baca Juga: Diam-diam Disimpan Vanessa Angel, Surat Doddy Sudrajat 18 Tahun Lalu Ditemukan di Koper Tersembunyi

"Identifikasi dan verifikasi tanah yang mungkin masih dimiliki atau dikuasi oleh perusahaan maupun oleh masyarakat,harus dipastikan bahwa pengadaan tanah ini dialihkan kepada instansi," ujar Jokowi saat memimpin Rapat Terbatas di Istana Merdeka.

Selanjutnya, Presiden meminta kepada Kementrian ATR/BPN untuk bisa memperketat dan menghentikan penerbitan dan pengalihan hak atas tanah di wilayah IKN.

"Berkaitan dengan rencana tata ruang di kawasan IKN agar bisa segera mempercepat pelepasan kawasan hutan di wilayah IKN utamanya yang berada di kawasan milik pemerintahan," kata Presiden Jokowi.

Selain arahan mengenai status kepemilikan tanah, Jokowi pun meminta anggota DPR untuk segera menyelesaikan, peraturan peru ndang-undangan yang berasal dari turunan Undang-Undang (UU) IKN.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat