kievskiy.org

IKN Nusantara Akan Dilengkapi Kendaraan Ramah Lingkungan Tanpa Pengemudi

Desain Istana Kepresidenan di Ibu Kota Negara (IKN).
Desain Istana Kepresidenan di Ibu Kota Negara (IKN). /Instagram/@nyoman_nuarta

PIKIRAN RAKYAT - Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara kabarnya akan dilengkapi dengan kendaraan tanpa pengemudi serta ramah lingkungan.

Terkait kabar tersebut, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Budi Setiyadi akhirnya buka suara.

Budi menuturkan bahwa IKN nantinya hanya akan menggunakan kendaraan yang lebih ramah lingkungan.

Baca Juga: Airlangga Hartarto Minta Doa Ulama Sulsel agar UMKM Indonesia Bangkit Usai Pandemi

Tak hanya itu, kendaraan yang kelak akan beredar di wilayah IKN Nusantara akan menggunakan teknologi terkini, seperti kendaraan autonomous atau otonom.

"Kemungkinan kendaraan yang nanti beredar di IKN adalah kendaraan autonomous," kata Budi Setiyadi pada Sabtu, 12 Maret 2022.

Meski demikian, rencana itu menurutnya masih dalam proses dan masih dalam format pengembangan.

Baca Juga: Viral Video Paman Atta Halilintar Menangis di Belakang Mobil Usai Dilarang Jenguk Baby Ameena

Kabar terkait kendaraan yang akan beredar di IKN Nusantara tersebut tampak sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat