kievskiy.org

Jokowi Dikabarkan Akan Reshuffle Kabinet, Rocky Gerung Sebut Presiden Dengar Bisikan Dukun dan Oligarki

Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Reuters/Willy Kurniawan.

PIKIRAN RAKYAT - Pengamat politik, Rocky Gerung menyebutkan jika Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini sedang mendengarkan dua bisikan yaitu berasal dari dukun dan oligarki.

Hal tersebut berkaitan dengan rencana Jokowi untuk melakukan reshuffle kabinet.

Rancanya, Jokowi akan melakukan reshuffle kabinet pada Rabu, 23 Maret 2022.

"Pak Jokowi pasti punya pertimbangan yang salah satunya tekanan politik, terutama tekanan menghindari bu Megawati Soekarnoputri dan pak Surya Paloh," kata Rocky Gerung dikutip Pikiran-Rakyat.com dari YouTube miliknya.

Baca Juga: Imbas Status Tersangka Haris Azhar dan Fatia, Reputasi Luhut Pandjaitan Dianggap Bisa Hancur

Megawati Soekarnoputri dan Surya Paloh dianggap menjadi oposisi Jokowi terhadap usulan tiga periode.

Pasalnya, Megawati Soekarnoputri dan Surya Paloh secara terang-terangan menolak ide perpanjangan Jokowi maupun tiga periode atau penundaan Pemilu 2024, serta menutup pintu restu untuk amandemen UUD 1945.

"Namun, Jokowi mesti cari semacam pembenaran dan itu seringkali datang bukan hasil kalkulasi nyata pak Jokowi sebagai Presiden, tetapi bisikan-bisikan di sekitarnya. Ada dua bisikan yang sekarang melintas di kepala pak Jokowi yaitu bisikan dukun dan oligarki," ujar Rocky Gerung.

Baca Juga: Haris Azhar Jadi Perhatian Luar Negeri, Rahasia Luhut Pandjaitan Bisa Dibongkar Dunia Internasional

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat