kievskiy.org

Puluhan Remaja Ikut Demo 11 April 2022, Ketahuan Sembunyikan Jimat di Ikat Pinggang

Ilustrasi demo.
Ilustrasi demo. /Antara/Arnas Padda

PIKIRAN RAKYAT - Polisi menangkap puluhan remaja yang hendak melakukan aksi unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Senin, 11 April 2022.

Polisi menangkap mereka karena asal-usul dan identitas mereka tidak jelas.

"Mereka yang tidak jelas elemennya, mereka sebagian besar tidak mewakili elemen manapun hanya karena imbauan yang cukup viral untuk datang ke tempat unjuk rasa," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Pol. Tubagus Ade Hidayat dikutip Pikiran-rakyat.com dari PMJ News pada Senin, 11 April 2022.

Dikatakan Tubagus, dari puluhan remaja yang ditangkap tersebut, terdapat 2 orang yang membawa senjata tajam.

Baca Juga: Rizal Ramli Sebut Pemerintahan Jokowi Tidak Becus, Rakyat Empat Kali Lebih Susah daripada Saat Krisis 1998

Selain membawa senjata tajam, polisi juga menyita selongsong peluru dan jimat berupa kertas berisi tulisan Arab yang disembunyikan di ikat pinggang.

"Sementara dua orang membawa senjata tajam ini masih data kita. Masih berjalan," ucap Tubagus Ade.

Unjuk rasa hari ini diinisiasi aliansi BEM SI (Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia) untuk menyuarakan sejumlah tuntutan kepada DPR. Berikut adalah 4 di antaranya.

Baca Juga: Anak Pedagang Minyak Goreng Ikut Demo 11 April 2022 di Gedung DPR: Saya Bawa Pesan Orangtua

1. Mendesak dan menuntut wakil rakyat agar mendengarkan dan menyampaikan aspirasi rakyat, bukan aspirasi partai.
2. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk menjemput aspirasi rakyat sebagaimana aksi massa yang telah dilakukan dari berbagai daerah dari tanggal 28 Maret hingga 11 April 2022.
3. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk tidak mengkhianati konstitusi negara dengan melakukan amandemen, bersikap tegas menolak penundaan Pemilu 2024 atau masa jabatan 3 periode.
4. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk menyampaikan kajian disertasi 18 tuntutan yang pernah disampaikan mahasiswa kepada Presiden yang hingga saat ini belum terjawab.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat