kievskiy.org

Mahfud MD Bongkar Hal yang Bisa Bikin Indonesia seperti Suriah dan Afghanistan

Menko Polhukam Mahfud MD memberikan paparan saat menjadi pembicara kunci dalam diskusi publik bertajuk Sabam Sirait dalam berjuang bagi demokrasi dan HAM di Indonesia di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin 28 Maret 2022.
Menko Polhukam Mahfud MD memberikan paparan saat menjadi pembicara kunci dalam diskusi publik bertajuk Sabam Sirait dalam berjuang bagi demokrasi dan HAM di Indonesia di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin 28 Maret 2022. /Antara/Akbar Nugroho Gumay

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengungkapkan hal yang bisa membuat Indonesia bisa seperti Syria dan Afganistan.

Menurut Mahfud MD, Indonesia bisa seperti Syria dan Afganistan dengan mudah bila paham radikalisme tak terkontrol.

Selain itu, menurut Mahfud MD, bila paham radikalisme menjadi keyakinan mayoritas umat Islam, maka Indonesia dengan mudah menjadi seperti Syria dan Afganistan.

Menko Polhukam menilai, ajaran Islam moderat di Indonesia membentuk kekuatan komunal, hal tersebut menurutnya membuat paham ekstrem tidak bisa menguasai negeri ini.

Baca Juga: 16 Orang Jadi Korban, Kapolda Kalsel Menduga Runtuhnya Alfamart Gambut Akibat Usia Bangunan Sudah Tua

Kendati demikian, menurutnyam saat ini masih ada pemikiran serta kelompok radikal di negeri ini.

Pemikiran dan kelompok radikal tersebut menurutnya berbentuk aksi teror hingga mengorbankan harmoni sosial.

Meskipun masih ada pemikiran maupun kelompok radikal di negeri ini, menurutnya, perkembangan pergerakan pemikiran dan kelompok tersebut masih bisa dikendalikan.

"Jika paham radikalisme ini tidak terkontrol dan jadi keyakinan mayoritas umat Islam, tentu Indonesia akan dengan mudah menjadi seperti Syria dan Afganistan," kata Mahfud MD, Selasa 19 April 2022, seperti dilaporkan Antara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat