kievskiy.org

500.000 Orang Serbu Puncak Bogor, Polisi Terapkan Dua Rekayasa Lalu Lintas

Ilustrasi kemacetan.
Ilustrasi kemacetan. /Antara/Dedhez Anggara

PIKIRAN RAKYAT - Kawasan Puncak Bogor tak luput dari kemacetan saat momen Lebaran maupun hari libur tiba.

Seperti terpantau H+3 Idul Fitri, pada Rabu, 4 Mei 2022, arus lalu lintas di kawasan tersebut macet total dipadati wisatawan maupun pemudik yang baru mau pulang kampung.

Tercatat 40.000 motor dan 50.000 mobil datang dari arah gerbang Tol Ciawi.

Dari pantauan pihak kepolisian kendaraan-kendaraan itu membawa setidaknya 500.000 orang menuju Gadog.

Baca Juga: Kian Terpojok, Amber Heard Bantah Pencemaran Nama Baik atas Johnny Depp hingga Hakim Menolak Mosi

Mayoritas mereka bertujuan untuk menginap di hotel dan vila yang ada di kawasan tersebut.

Akibat kepadatan yang terjadi, polisi melakukan rekayasa lalu lintas dengan menerapkan sistem contra flow dan juga satu arah, baik menuju Puncak maupun arah sebaliknya.

"Saat ini kami sedang memberlakukan 'one way' ke arah Jakarta. Karena tadi ekor yang mengarah ke Puncak sudah habis di Simpang Gadog," ucap AKBP Imanuddin, Kapolres Bogor.

Sementara itu, ganjil-genap ditiadakan melihat volume kendaraan yang begitu tinggi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat