kievskiy.org

Masyarakat Jangan Lengah Jaga Diri Meski Situasi Covid-19 Terkendali

Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay/geralt Pixabay/geralt

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Departemen Ilmu Kedokteran Komunitas-FKUI Dr. dr. Retno Asti Werdhani, M.Epid menilai bahwa penyebaran Covid-19 di Indonesia sudah terkontrol. 

Meski demikian, dia meminta masyarakat untuk tidak lengah dalam menjaga diri agar tidak lagi terpapar Covid-19.

"Kalau kita katakan kondisinya saat ini terkontrol, sudah terkontrol, tapi jangan lengah," kata dr. Asti dalam acara talkshow bertajuk Masa Depan Ketahanan Kesehatan: Tantangan Penyakit Pasca Pandemi Covid-19 pada Jumat, 27 Mei 2022. 

Dia menjelaskan bahwa jumlah kasus Covid-19 di Indonesia mengalami penurunan yang cukup signifikan dan situasinya kini cenderung terkontrol. 

Baca Juga: Klarifikasi Kenwilboy Soal Konten 'Jaga Lilin buat Nyelamatin Anak Ridwan Kamil': Saya Minta Maaf

"Dari angka tertinggi sekitar Maret, itu kita sudah turun sekitar lebih dari 50 persen dan sudah kita pertahankan terus sampai dengan minimum tiga sampai empat pekan," dr. Asti.

Asti yang juga bagian dari Tim Pemberdayaan Masyarakat Bidang Dukungan Darurat Kesehatan Satgas Penanganan Covid-19 juga mengatakan bahwa tantangan yang dihadapi saat masa mudik Lebaran juga telah berhasil dilalui tanpa adanya penambahan kasus yang berarti. 

"Cenderung stabil malah, ya, sekitar 300, 200 kasus tapi tetap masih ada kasus," ujarnya.

Oleh sebab itu, dia meminta masyarakat dapat tetap menjaga protokol kesehatan karena menurutnya virus penyebab Covid-19 masih ada.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat