kievskiy.org

Penolakan Ustaz Abdul Somad Berulang, Kini Aktivis KAMI Ditolak Masuk Singapura

Ilustrasi deportasi.
Ilustrasi deportasi. /Pixabay/mohamed hassan

PIKIRAN RAKYAT - Penolakan masuk Warga Negara Indonesia (WNI) ke Singapura kembali terjadi setelah sebelumnya dialami Ustaz Abdul Somad (UAS).

Pengusiran dari Negeri Singa itu kini dialami Aktivis Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI), Anton Permana.

Dia mengungkapkan bahwa dirinya ditolak masuk saat berniat masuk ke Singapura untuk urusan bisnis menemani sang bos pada Sabtu, 18 Juni 2022 malam.

Baca Juga: Lirik Lagu Joji Glimpse of Us dan Terjemahan Indonesia, Bercerita tentang yang Gagal Move On

"Iya, itu sebuah pengalaman menarik nih karena saya ini kan udah 22 tahun tinggal di Batam, jadi Singapura tetangga kita itu ya. Saya ke Singapura itu bukan puluhan kali, mungkin ratusan kali," tutur Anton Permana, Minggu, 19 Juni 2022.

Dia kemudian membeberkan kronologi pengusirannya dari Singapura seperti yang sempat dialami UAS.

"Jadi kejadiannya semalam itu jam 19.30 WIB ya, saya bersama teman, rekan bisnis saya, kita naik Ferry Majestic dari Batam Center dari terminal menuju ke pelabuhan Harbourfront Singapura," ujar Anton Permana.

Baca Juga: Misteri Asal-usul Black Death Akhirnya Terpecahkan Setelah 675 Tahun

"Nah tiba di Harbourfront, kebetulan orang nggak rame ini, biasanya kan itu antre panjang pengalaman saya, tapi ini karena mungkin habis Covid gak terlalu rame jadi saya orang yang kedua dari rombongan kapal di imigrasi," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat