kievskiy.org

DPR Ingin MUI Keluarkan Fatwa BBM Subsidi Hanya untuk Orang Miskin, Dinilai Jadi Cara Ampuh

Pemerintah minta pengertian masyarakat jika harga BBM naik.
Pemerintah minta pengertian masyarakat jika harga BBM naik. /Antara/Aprillio Akbar

PIKIRAN RAKYAT - Anggota DPR Komisi VII Willy Midel Yoseph mengusulkan Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa berisi hanya orang miskin yang boleh beli BBM subsidi.

Pernyataannya tersebut disampaikan Willy Midel Yoseph saat rapat kerja bersama Menteri ESDM Arifin Tasrif, Rabu 24 Agustus 2022.

Menurut Willy, cara tersebut menjadi salah satu jalan keluar untuk mendistribusikan BBM subsidi agar tepat sasaran.

Pasalnya, BBM subsidi kerap tidak tepat sasaran dan dinikmati oleh kalangan yang tidak masuk golongan miskin dan kurang mampu.

Baca Juga: Viral! Mantan Bhayangkari Minta Ferdy Sambo dan Istri Dibebaskan, Ujung-ujungnya Malah 'Membagongkan'

"Kita diskusi dengan Ketua MUI Provinsi, bagaimana saya katakan dibuatkan saja ke MUI sebuah fatwa, dibuatkan fatwa bahwa yang subsidi itu diarahkan pada orang miskin dan tidak mampu saja," kata Willy.

"Cara paling pas menurut saya itu secara hukum orang udah nggak peduli. Kemudian diawasi seperti apapun juga nggak ada hasilnya. Subsidi tetap jebol. Kita coba lagi dengan cara luar biasa gunakan fatwa ini. Kita menggunakan lah yang lebih spiritual ini" ujar dia.

Di sisi lain, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar wacana kenaikan BBM subsidi (termasuk harga Pertalite) dihitung dengan betul.

"Semuanya saya suruh hitung betul. Hitung betul sebelum benar-benar diputuskan," ujar jokowi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Setkab.go.id pada Rabu, 23 Agustus 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat