kievskiy.org

TNI Disamakan Gerombolan Ormas, Gatot Nurmantyo Beri Pesan Tegas: Wahai Anak-Anakku Prajurit...

Mantan Panglima TNI, Gatot Nurmantyo.
Mantan Panglima TNI, Gatot Nurmantyo. /Antara/Zuhdiar Laeis Antara/Zuhdiar Laeis

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Panglima TNI sekaligus ketua Presidium KAMI Gatot Nurmantyo bereaksi saat mendengar pernyataan anggota DPR Effendi Simbolon.

Effendi Simbolon menyebutkan bahwa TNI seperti gerombolan dan organisasi masyarakat (ormas).

Awalnya Effendi Simbolon menyinggung soal disharmonis di tubuh TNI.

"Ini TNI kayak gerombolan ini, lebih-lebih ormas jadinya. Tidak ada kepatuhan,” kata Effendi Simbolon, dalam rapat kerja Kementerian Pertahanan (Kemenhan), Panglima TNI dan Komisi I DPR RI pada 5 September 2022.

Baca Juga: BSU Tahap Kedua Cair Pekan Depan, Berikut 2 Link untuk Cek Penerima BSU

Gatot Nurmantyo pun mengamuk ketika mendengar hal itu. Ia menilai TNI sudah tidak ada harga diri.

"Bagaimana tentara-tentara di seluruh dunia, negara-negara di seluruh dunia melihat dan pernyataan ini sangat dapat dipercaya karena keluar dari Anggota DPR yang bertugas mengawasi TNI," kata Gatot Nurmantyo.

"Luar biasa ini. Jadi di luar negeri ini pesannya, 'Kalau kamu mau menyerang Indonesia, sekarang! TNI lagi berantakan! Porak-poranda! Tidak ada kendali!" kata Gatot Nurmantyo dengan nada tinggi.

Baca Juga: Akan Diresmikan Oktober 2022, Flyover Kopo Justru Berpotensi Buat Macet Karena Ini

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat