kievskiy.org

29.539 Guru Terlibat Pembelajaran Berbasis TIK 2022

Ilustrasi pembelajaran TIK.
Ilustrasi pembelajaran TIK. Pexels/Anete Lusina

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi tengah melatih guru dalam memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Melalui program bertajuk Pembelajaran Berbasis TIK (Pembatik), ada 29.539 guru yang terlibat pada tahun 2022.

Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti mengatakan, program Pembatik telah berjalan sejak 2017. Pada program tahun 2022 yang dimulai pada bulan Juni, sebanyak 29.539 guru telah mengikuti seleksi secara berjenjang dalam 4 level.

Keempat level itu, yakni level 1: literasi, level 2: implementasi, level 3: kreasi, dan level 4: berbagi dan berkolaborasi. Ia mengatakan, program Pembatik pada dasarnya adalah upaya meningkatkan kompetensi guru-guru dalam penguasaan TIK melalui bimbingan teknis.

Baca Juga: Ditunda Imbas Tragedi Kanjuruhan, Kompetisi Liga 1 2022 Jalan Lagi Akhir November

"Harapannya, dari kegiatan ini bisa terbangun model pembelajaran yang relevan, inovatif dan sesuai dengan kebutuhan para peserta dan kebutuhan masa kini dan masa depan," tuturnya dalam keterangan pers pada Kamis, 13 Oktober 2022.

Ia menambahkan, teknologi mengalami perkembangan pesat saat ini, khususnya di sektor pendidikan. Kementerian dikatakannya terus berkomitmen mendorong terbentuknya calon Duta Teknologi, guru terlatih yang diharapkan menjadi penggerak pemanfaatan TIK dalam pembelajaran melalui program pelatihan berkelanjutan.

Transfer ilmu

Sebelumnya, kuliah umum peserta Pembatik Level 4 telah diselenggarakan pada 11-12 Oktober 2022. Kuliah umum digelar dengan tema Berkolaborasi dan Bertransformasi Menumbuhkan Ekosistem Digital Menuju Merdeka Belajar.

Baca Juga: Resmi Jadi Tersangka Kasus KDRT terhadap Lesti Kejora, Rizky Billar Tampil Mengenakan Baju Tahanan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat