kievskiy.org

Jokowi: Shin Tae Yong Jangan ke Mana-mana Dulu, Tunggu Keputusan TGIPF

Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. //YouTube Sekretariat Presiden /YouTube Sekretariat Presiden

PIKIRAN RAKYAT - Presiden RI Joko Widodo memberikan tanggapan terkait mundurnya Shin Tae Yong apabila Iwan Bule mundur.

Menurut Jokowi, Shin Tae Yong jangan kemana-mana dulu sembari menunggu hasil keputusan dari Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF).

"Akan dilaporkan oleh Tim Gabungan Independen Pencari Fakta jadi baru akan saya sampaikan Jumat Siang," kata Jokowi saat berada di Kota Bandung pada Kamis 13 Oktober 2022 lalu.

Menurut Jokowi, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong ini jangan sampai ke mana-mana dulu.

Baca Juga: Polisi Ungkap Alasan Rizky Billar Tetap Ditahan Meski Laporannya Dicabut Lesti Kejora: Tidak Bisa Begitu

"Laporannya saja belum diterima," katanya.

Sebelumnya atas nama persahabatan dan kerjasama tim, pelatih kebanggaan Timnas Indonesia Shin Tae Yong siap mundur apabila Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan diminta mundur.

Menurut Shin Tae Yong sosok Iwan Bule adalah seseorang yang sangat peduli dengan sepak bola Indonesia.

Hal itu disampaikan Shin Tae Yong secara khusus dengan bahasa Korea di akun media sosialnya pada Rabu 12 Oktober 2022 lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat