kievskiy.org

Warga Seberang Ulu Palembang Komplain, Datangi Kantor PDAM Terkait Tagihan Air yang Melonjak Naik

IAir PDAM: Warga Seberang Ulu Kota Palembang, mengantri mendatangi kantor PADM untuk komplain terkait tagihan air yang terus naik hingga berkali lipat.
IAir PDAM: Warga Seberang Ulu Kota Palembang, mengantri mendatangi kantor PADM untuk komplain terkait tagihan air yang terus naik hingga berkali lipat. //Ade Bayu Indira /Ade Bayu Indira

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini, tagihan air dari PDAM di beberapa daerah terus alami kenaikan harga.

Seperti yang dirasakan oleh warga Palembang, Sumatera Selatan, khususnya di wilayah Kecamatan Seberang Ulu.

Warga telah mengeluhkan bahwa saat ini tagihan air PDAM jumlahnya melonjak dua hingga tiga kali lipat.

Baca Juga: VIDEO: Cara Skuad Persib Dukung Puja Abdillah yang Sedang Sakit

Hal ini telah membuat warga memutuskan untuk komplain dengan mendatangi kantor PDAM Tirta Musi yang berlokasi di bawah jembatan Ampera tepatnya di 8 Ulu, Seberang Ulu (SU) I.

Warga sudah datang sejak pagi sekitaran pukul 08.00 WIB langsung mengantri di kantor PDAM.

Salah seorang pelanggan PDAM bernama Kiki, warga Seberang Ulu (SU) II mengatakan, dirinya mendapat tagihan air sebesar Rp 150.000 pada bulan ini.

Baca Juga: Hamil Anak Ketiga, Nina Zatulini Sebut Gara-gara Efek di Rumah Saja

"Saya mau komplain, tagihan saya bulan ini kena Rp150.000. Padahal bulan-bulan kemarin cuma kena Rp 60.000," ungkapnya, Senin 6 Juli 2020.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat