kievskiy.org

Yenny Wahid Tawarkan Solusi jika Indonesia Ingin Izinkan Israel Ikut Piala Dunia U20 2023

Yenny Wahid.
Yenny Wahid. /Antara Foto/Yulius Satria Wijaya

PIKIRAN RAKYAT - Yenny Wahid, putri Presiden Indonesia ke-4 Abdurrahman Wahid (Gus Dur), mengusulkan pemberian sejumlah syarat untuk Timnas Israel jika ingin mengikuti Piala Dunia U20 2023 di Indonesia. Menurutnya, hal itu bisa jadi solusi di tengah maraknya kecaman dan penolakan terhadap Timnas Israel untuk mengikuti Piala Dunia U20 di Indonesia.

"Menurut saya, kalau Indonesia ingin mengizinkan Timnas Israel untuk bertanding, ya, harus ada syarat-syaratnya. Israel, misalnya, harus berhenti menghambat klub sepak bola Palestina atau pemainnya untuk bertanding. Ini syarat yang cukup adil," ujar Yenny Wahid  pada Selasa, 28 Maret 2023, melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.

Yenny Wahid menilai, cara itu bisa dilakukan sebagai cara Indonesia mengingatkan FIFA agar berpegang pada prinsip ekualitas dan inklusivitas.

 

"Bagaimanapun, prinsip aksesible dan inklusif yang diusung FIFA, harus betul-betul diterapkan tanpa kecuali," ujarnya lagi.

Baca Juga: Once Mekel Terancam Pidana 3 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar Jika Nyanyikan Lagu Dewa 19

Yenny memaparkan, pemberian sejumlah syarat kepada Israel juga pernah dilakukan Palestina.

"Palestina sendiri juga fair kok. Pernah, tahun 2015, Jibril Rajoub, Ketua Federasi Sepak Bola Palestina, mencabut larangan keanggotaan Israel dari FIFA. (Ini terjadi karena) Israel setuju terkait kebebasan bergerak bagi para pemain Palestina," ujarnya menuturkan.

Saat itu, menurut Yenny Wahid, usulan Palestina didukung hampir 90 persen peserta kongres.

Selain itu, Yenny meyakini bahwa olahraga adalah dunia yang terbebas dari kepentingan politik apa pun.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat