kievskiy.org

Libur Wafat Isa Almasih, Mal Thamrin City Jakarta Diserbu Pengunjung yang Beli Baju Lebaran

Suasana di Mal Thamrin City, Jakarta Pusat, 7 April 2023.
Suasana di Mal Thamrin City, Jakarta Pusat, 7 April 2023. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Mal Thamrin City di Jakarta Pusat ramai dikunjungi masyarakat pada Jumat, 7 April 2023. Sebagian pengunjung memanfaatkan hari libur memperingati wafatnya Isa Almasih untuk berbelanja baju Lebaran.

Meskipun dikenal dengan surganya Batik Nusantara, Thamrin City juga memiliki toko dengan model-model pakaian lain dengan bahan yang beragam di antaranya seperti tenun, katun, brukat, ceruty, dan masih banyak lainnya.

Pantauan Pikiran-rakyat.com di lokasi, ada berbagai pilihan baju Lebaran yang dijajakan. Namun, salah satu pilihan busana yang ramai dibeli menurut para penjaga toko adalah tunik.

Menurut penjaga toko, tunik menggunakan bahan armani silk dengan detail bordir terjual mulai dari harga Rp350 ribu sampai Rp650 ribu.

Baca Juga: Polisi Ungkap Sosok Penyebar Foto Barang Bukti Baju Bekas Impor: Mereka Buzzer

"Pilihan warna dan ukuran bergantung selera pembeli. Ini ada tiga pilihan ukuran yaitu M, L, hingga XL," ujar salah satu penjaga toko di Thamrin City.

Selain itu, ada juga kaftan gamis, busana couple, hingga baju muslim untuk pria. "Semua harganya hampir sama," ucapnya.

Baca Juga: Diklaim Buzzer, Aparat Cap Tersangka Penyebar ‘Baju Bekas Sitaan Dibawa Pulang Polisi’ Tukang Onar

Kendati demikian, menurutnya, suasana di Mal Thamrin City saat ini belum terlalu padat seperti tahun lalu.

"Jauh banget turun 50 persen. Tahun ini pembeli banyak yang datang ke toko, tapi tidak jelas (tidak langsung membeli)," tuturnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat