kievskiy.org

PDIP Tolak Politik Identitas Mengatasnamakan Agama, Puan Maharani Pernah Cetuskan Ide Islam Merah Putih

Ketua DPP PDIP sekaligus mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.
Ketua DPP PDIP sekaligus mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengatakan, partainya menolak politik identitas, terutama yang mengatasnamakan agama, hanya untuk memperebutkan kekuasaan.

“Kita benar-benar harus mampu membangun toleransi, menghargai satu sama lain, membangun ukhuwah islamiah persaudaraan sesama umat muslim, membangun ukhuwah wathaniyah sesama anak bangsa, dan ukhuwah insaniyah sesama umat manusia," kata Djarot pada Minggu 16 Apri 2023.

"Kita dilarang untuk mencaci maki, menyebarkan berita hoaks, menebarkan kebencian hanya semata-mata merebut kekuasaan,” ujarnya mengimbuhkan.

Oleh karena itu, menurut mantan Gubernur DKI Jakarta ini, pelatihan dakwah digital menjelang Pemilu 2024 sangat penting. Menurutnya, DPP PDIP pun menugaskan Ketua Umum PP Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Hamka Haq dan Ketua Badiklat PDIP Daryatmo Mardiyanto melakukan pelatihan dakwah digital di seluruh Indonesia yang melibatkan seluruh tokoh-tokoh masyarakat.

Baca Juga: Aturan Kampanye Pemilu 2024 di Media Sosial akan Direvisi, Tertibkan ‘Peperangan’ di Dunia Maya

“Sehingga ketika kita memasuki Pemilu 2024, benar-benar menciptakan Indonesia yang aman, Indonesia yang damai, Indonesia yang menghargai satu sama lain, Indonesia yang menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila. Untuk memperkuat Negara Kesatuan Republik Indonesia,” sebut Djarot.

Selain itu, dia mengatakan, DPP PDIP akan menugaskan peserta pelatihan hari ini untuk berkeliling ke sejumlah daerah, bersama pengurus partai detempat DPC dan para dai yang sudah dilatih. Mendengar hal itu, ratusan peserta yang hadir menyatakan kesiapannya.

“Kalau seperti ini jelaslah Indonesia akan aman, Indonesia akan damai,” sebutnya.

Islam Merah Putih ala Puan Maharani 

Ketua DPP PDIP sekaligus Ketua DPR, Puan Maharani, pernah mengusulkan gagasan "Islam Merah Putih". Puan mengatakan, Islam Merah Putih adalah gagasan agar tercipta keseimbangan antara nasionalisme dengan agama.

Gagasannya tentang Islam Merah Putih disampaikan Puan saat mengisi pengajian Ramadhan bareng Cak Nun (Emha Ainun Nadjib) di Kompleks Kantor DPP PDI Perjuangan pada 10 April 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat