kievskiy.org

Lebaran 2023, Jembatan Sei Wampu Dibuka untuk Urai Kemacetan di Jalur Medan-Aceh

Pembangunan jembatan Sei Wampu yang membelah kota Stabat dan Kecamatan Wampu di Jalinsum Langkat.
Pembangunan jembatan Sei Wampu yang membelah kota Stabat dan Kecamatan Wampu di Jalinsum Langkat. /Antara/Imam Fauzi

PIKIRAN RAKYAT – Gubernur Sumatra Utara, Edy Rahmayadi, membuka Jembatan Sei Wampu agar dapat diakses oleh masyarakat guna mengantisipasi kemacetan selama musim mudik Lebaran 2023 di Jalur Medan-Aceh, tepatnya di Kabupaten Langkat.

“Alhamdulillah, kini jembatan Sei Wampu hari ini kita fungsionalkan selama arus mudik lebaran 2023,” kata Edy Rahmayadi, dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Polri News.

Sebelum pembangunan jembatan, kondisi jalan di Kabupaten Langkat menjadi titik parah kemacetan. Dengan dibukanya akses melalui Jembatan Sei Wampu, diharapkan dapat mengurai kepadatan saat mudik Lebaran 2023, terutama di Jalan Lintas Sumatra-Aceh.

Baca Juga: Heru Budi Pilih Sholat Ied Lebaran 2023 di Balai Kota Jakarta: Saya Sering Sholat di Sini

“Jadi, jembatan ini hanya dioperasionalkan sementara waktu bertujuan mengurai kemacetan arus lalu lintas dari arah Medan-Aceh dan sebaliknya saat Lebaran. Usai lebaran jembatan ini akan ditutup kembali karena masih ada proses finishing,” katanya.

Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Panca Simanjuntak mendorong masyarakat untuk menjaga jembatan tersebut demi kepentingan bersama agar situasi arus lalu lintas di Kabupaten Langkat tetap lancar.

“Tujuan pembangunan jembatan ini untuk mengurai kemacetan yang terjadi selama ini. Saya minta mari sama-sama kita menjaganya dengan baik,” ujarnya.

Baca Juga: Soal Operasi Siaga Tempur di Papua, TNI: Kurang Keras Seperti Apa?

Sebelumnya, puncak arus mudik Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah diprediksi terjadi mulai dari tanggal 19-21 April 2023, sehingga berbagai upaya untuk meminimalisir terjadinya kepadatan arus juga telah disiasati oleh pihak kepolisian bersama pihak-pihak terkait.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat