kievskiy.org

Tak Kunjung Padam, Semburan Api di Tol Cipali Disebut Hal Wajar

Semburan api terjadi di Rest Area KM 86 Tol Cipali, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu (26/4/2023).
Semburan api terjadi di Rest Area KM 86 Tol Cipali, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu (26/4/2023). /ANTARA/HO-Humas Polda Jawa Barat ANTARA/HO-Humas Polda Jawa Barat

PIKIRAN RAKYAT - Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menanggapi fenomena yang terjadi di rest area KM 86 Tol Cikopo-Palimanan (Cipali). Semburan api terlihat di tempat pemberhentian tersebut dan dinilai hal yang umum terjadi.

Semburan api tersebut pertama kali muncul pada Rabu, 26 April 2023. Hingga Kamis, 27 April 2023, petugas masih belum bisa memadamkannya.

Fenomena tersebut pun mengundang perhatian sejumlah masyarakat, termasuk penyelidik bumi dari Pusat Survei Geologi (PSG) Badan Geologi, Iwan Sukma. Ia menyebutkan asal semburan api tersebut.

"Fenomena yang terjadi ini dugaan sementara penyebabnya adalah bukan dari pipa Pertamina. Namun karena adanya kebocoran atau rembesan gas yang keluar dari permukaan daerah ini," kata Iwan Sukma.

Baca Juga: Arus Balik Lebaran 2023 Gelombang Kedua Diprediksi hingga 1 Mei, Berikut Titik Rawan Kemacetan

Sampel gas dari area semburan akan diambil oleh pihak Iwan Sukma untuk dilakukan penelitian lebih lanjut. Pengambilan sampel akan dilakukan apabila situasinya sudah memungkinkan.

Penelitian itu juga dimaksudkan untuk mengetahui jenis gas yang muncul. Ada dua jenis gas yang diduga menjadi penyebab semburan api tersebut yaitu gas biogenic atau thermogenic.

Baca Juga: Soal Calon Pendamping Ganjar Pranowo, PDIP: Ini Adalah Amanat Konstitusi

"Penyebab terjadinya kebocoran gas ini belum bisa dipastikan. Pasalnya, harus diselidiki lebih lanjut penyebab berkurangnya tekanan," ujar Iwan Sukma dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat