kievskiy.org

Balas Pernyataan Susi Pudjiastuti, Jubir KKB Sebut Indonesia Penjajah

Pilot Susi Air Philip Mark Mahrtens disandera KKB Papua.
Pilot Susi Air Philip Mark Mahrtens disandera KKB Papua. /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Juru bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Sebby Sambom merespons pernyataan Susi Pudjiastuti terkait penyanderaan Philips Mehrtens, pilot Susi Air. Seddy mengklaim tidak mengerti maksud pernyataan bos maskapai Susi Airlines itu dan menyebutnya sebagai penjajah.

Seddy mengatakan Indonesia melakukan penjajahan terhadap sumber daya di Papua. Ia mengatakan Indonesia melakukan pendudukan ilegal di Papua.

"Saya Sebby Sambom, juru bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) atas nama panglima dari pengendali markas pusat kami perlu sampaikan kepada publik secara nasional dan internasional bahwa apa yang Ibu Susi menangis-menangis, bilang tidak bersalah, itu wanita yang lucu," ujarnya dalam salah satu video yang diunggah akun Twitter @partaisocmed, dikutip pada Selasa, 9 Mei 2023.

"Dia bilang, dia tidak ada salah, kita bisa katakan ibu ini orang yang aneh dan lucu, dia tidak sadar kalau dia sendiri penjajah. Indonesia melakukan pendudukan ilegal di atas tanah-tanah orang asli Papua."

Baca Juga: Pilot Susi Air Tak Kunjung Dibebaskan, Pj Bupati Nduga Khawatir Masyarakat Bisa Kelaparan di Tengah Konflik

"Kami pemiliknya dibunuh, dibantai, disiksa, ditangkap, diambil kekayaannya, itu yang namanya occupation. Semua orang Indonesia itu sudah sama semua penjajah."

Sebelumnya, Susi Pudjiastuti mencurahkan kemarahannya saat berbincang dengan Pendeta Karel Phil Erari melalui sambungan telepon. Pendeta Karel merupakan salah seorang tokoh di Papua.

Susi merasa jengkel karena penyanderaan Philip Mehrtens oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua. Sejak disandera pada Februari 2023, KKB belum membebaskan pilotnya itu.

KKB juga melakukan penembakan terhadap aparat yang berusaha melakukan pembebasan terhadap Mehrtens. Padahal aparat Indonesia tidak bertujuan menyerang KKB melainkan untuk menyelamatkan pilot Susi Air.

Baca Juga: Siswi SMA Korban Penculikan di Bandung Berterima Kasih pada Tetangganya, Ungkap Keadaan Terkini

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat