kievskiy.org

Petani Milenial Sapi Potong, Belajar Mengawinkan Sapi, Bikin Pakan dan Pupuk

PETANI milenial belajar ternak sapi
PETANI milenial belajar ternak sapi /Istimewa

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi Jawa Barat melanjutkan Program Petani Milenial. Tak hanya pada pertanian, perkebunan dan hasil hutan, peternakan pun termasuk pada salah satu konsentrasi program.

 

Untuk peternakan, salah satunya fokus pada pengemabt peternakan sapi potong.

Salah seorang penerima manfaat program, Tongcun Hidayat (36), asal Kabupaten Cirebon menuturkan, banyak pengetahuan dan teknik pertanian yang diterima saat mengikuti program petani milenial. Dia mendapat pengetahuan mengawinkan sapi jantan dan betina tanpa pembuahan langsung.

"Kami dibimbing teknik mengambil sperma sapi jantan untuk dapat membuahi sapi betina melalui perantara laboratorium, di laboratorium kita pilih sperma yang berkualitas, dan setelah itu disalurkan pada sapi betina hingga bunting," tuturnya.

Tak hanya itu, dia pun menjadi tahu cara membuat pakan sapi hingga pupuk organik cair dari urin sapi maupun kotoran sapi.

Selain itu, Tongcun diajarkan teknik membuat pakan sapi dari limbah tanaman seperti tanaman jagung ini.

"Kita masukkan kedalam alat pemotong, setelah dipotong-potong lalu difermentasi tunggu sekitar dua minggu fermentasi. Sapi sangat menyukai dan bisa untuk penggemukkan," ujarnya.

Sebelumnya, Pemdaprov Jabar berkomitmen melindungi dan mendampingi seluruh peserta program Petani Milenial hingga bisnisnya sukses dan membawa kesejahteraan bagi petani.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat