kievskiy.org

Ganjar Pranowo Klaim Kucurkan Rp8,4 Triliun untuk Desa di Jawa Tengah, Netizen: Tolong Transparansinya Pak

Bakal Calon Presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo, akan melakukan konsolidasi pemenangan Pilpres di Stadion Bima, Kota Cirebon.
Bakal Calon Presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo, akan melakukan konsolidasi pemenangan Pilpres di Stadion Bima, Kota Cirebon. /ANTARA/RAISAN AL FARISI

PIKIRAN RAKYAT – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan bahwa Rp8,4 triliun dikucurkan untuk desa-desa di wilayah kepemimpinannya sejak tahun 2013 sebagai upaya percepatan pembangunan. Ganjar Pranowo menyebutkan hingga saat ini Jawa Tengah memiliki ribuan desa mandiri.

“Desa jadi instrumen penting dalam pembangunan negara. Karena di sana menyimpan potensi ekonomi dan budaya yang luar biasa. Maka di Jawa Tengah kita lakukan percepatan pembangunan desa mulai dari pembangunan infrastruktur sampai sumberdaya manusia,” katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Twitter @ganjarpranowo, Selasa, 6 Juni 2023.

“Alokasi Rp8,4 triliun telah kita gelontorkan di desa sejak tahun 2013 hingga saat ini. Dan alhamdulillah 2.353 desa mandiri kita miliki, 818 desa wisata kita punya. Lebih dari 10 ribu km jalan desa kita bangun dan lain sebagainya,” ujarnya melanjutkan.

Sosok yang juga merupakan bakal calon presiden dari PDI Perjuangan itu pun mengatakan bahwa Pemprov Jawa Tengah bersama perangkat desa juga memiliki target untuk mengurangi angka kemiskinan.

Baca Juga: Rian D'Masiv Undang Jokowi Nonton Konsernya: Nggak Kalah Sama Coldplay

“Targetnya kita lakukan percepatan untuk penurunan angka kemiskinan, penurunan stunting sampai pemantapan proses digitalisasi desa. Semoga diberi kelancaran,” ucapnya.

Cuitan dari Ganjar Pranowo itu pun ditanggapi oleh sejumlah netizen melalui kolom komentar. Sebagian netizen pun membahas soal transparansi dana desa.

“Tolong perbaiki transparansi dana desa ya Pak Ganjar, karena belum semua desa melakukan transparansi anggaran desa, dan masih ada proyek yang tidak prioritas dan memakan anggaran tidak wajar,” tutur A****.

Baca Juga: 5 Kemunduran di Jakarta Era Anies Baswedan, Transparansi Anggaran hingga Program UMKM

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat