kievskiy.org

Dijuluki 'Pemain Lama', Siapa Kenal Pengemis Bersepeda di Yogyakarta?

Potret pengemis 'legend' di Yogyakarta yang mengemis dengan menggunakan sepeda.
Potret pengemis 'legend' di Yogyakarta yang mengemis dengan menggunakan sepeda. /Twitter/merpi_uncover

PIKIRAN RAKYAT - Belakangan seorang pria bersepeda menjadi buah bibir netizen, usai video yang merekam aksinya saat mengetuk kaca mobil di Perempatan Urip Sumoharjo, Yogyakarta viral di media sosial. Bukan untuk bertanya soal arah atau tempat, pria tersebut digadang-gadang meminta uang pada pengguna roda empat dengan berbagai dalih seperti pengemis pada umumnya.

Dari video viral berdurasi 38 detik itu, tampak pria paruh baya mengayunkan kakinya seraya sepeda yang dia kendarai sejajar dengan posisi pengemudi mobil. Aksi tersebut dia lakukan tepat ketika lampu lalu lintas berubah menjadi merah.

Setelah mendapat perhatian, pria bersepeda tampak berbicara sepatah dua patah kata untuk menyampaikan maksudnya. Meski terpantau dari video yang beredar pengguna mobil tak terlihat menjulurkan tangannya untuk memberi uang, tetapi sejumlah netizen mengklaim bila pria tersebut sedang meminta sumbangan.

"Sering terlihat seorang bapak-bapak dengan sepeda, berada di sisi jalan dan hanya maju mundur mengetuk jendela mobil satu persatu tujuannya apa ya?," katanya.

Baca Juga: Nadiem Makarim Beri Beasiswa Kuliah untuk Putri Ariani, Netizen: Urus Dulu Gaji Guru tuh

"Apa meminta uang, bantuan, atau apa? Mhn pencerahannya netizen budiman," ujar @Merapi Uncover, salah satu akun yang turut membagikan unggahan tersebut.

Merespons pertanyaan yang dilayangkan akun Twitter @Merapi Uncover, beberapa warga yang berdomisili di sekitar tempat kejadian perkara mengaku sudah tak asing dengan sosok terkait.

Pria yang disebut pengemis bersepeda ini dikabarkan sudah sering melakukan aksinya dengan modus mengetuk kaca mobil.

Menurut saksi, setelah lampu merah berubah, pria tersebut tak lantas ikut maju mengikuti arus lalu lintas, melainkan mundur dan menunggu lampu kembali berubah jadi merah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat