kievskiy.org

AHY Bahas Soal Bacawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). /Antara/Muhammad Adimaja

PIKIRAN RAKYAT - Ketua umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menyinggung soal siapa (bacawapres) yang akan diusung Koalisi Perubahan untuk mendampingi Anies Baswedan. AHY mengatakan, penentuan soal siapa bacawapres akan diserahkan sepenuhnya kepada Anies Baswedan.

 "Kami menyerahkan kewenangan mengumumkan bacawapres kepada Anies Baswedan," kata AHY pada Jumat, 14 Juli 2023 dikutip Pikiran-rakyat.com dari Antara.

Bagi AHY, pengumuman mengenai bacawapres harus dilakukan pada waktu yang tepat. Pasalnya, hal tersebut merupakan sumber daya yang paling berharga bagi mereka.

"Saya dan teman-teman Partai Demokrat sejak awal termasuk yang paling berupaya meyakinkan bahwa waktu itu adalah sumber daya atau resources paling berharga bagi Koalisi Perubahan, bagi yang dianggap penantang baru, underdog," ujar AHY.

Baca Juga: Moeldoko Klaim Banyak Dokter yang Dukung UU Kesehatan: yang Tak Setuju Malah Tidak Datang ke KSP

Bagi AHY, belum diungkapnya bacawapres untuk Anies Baswedan berhubungan dengan pekerjaan yang mereka lakukan pada saat ini. Pasalnya, Koalisi Perubahan masih membutuhkan waktu untuk melakukan konsolidasi pemenangan.

"Kami masih membutuhkan waktu untuk konsolidasi pemenangan, yang jelas mereka butuh waktu untuk bekerja, berjuang, dan membuktikan diri. Nah, di sini saya mengatakan waktu itu menjadi sangat penting," ucap AHY.

Isu Bacawapres

AHY disukan akan diusung menjadi bakal calon wakil presidenAnies Baswedan. Meskipun demikian, masih belum ada kejelasan mengenai rumor tersebut.

Selain rumor tersebut, ada juga isu mengenai bacawapres untuk dua bacapres lainnya yaitu Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. Keduanya hingga saat ini juga belum mengumumkan pasangan mereka.

Ganjar Pranowo diisukan akan berpasangan dengan kader PPP, Sandiaga Uno. Sementara itu, Prabowo Subianto diisukan akan berpasangan dengan ketua PKB, Muhaimin Iskandar atau yang biasa disapa Cak Imin.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat