kievskiy.org

Di Depan Ganjar Pranowo, Jokowi Puji Kualitas Jalan di Jawa Tengah

Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono meninjau perbaikan jalan Surakarta-Gemolong-Purwodadi di Jawa Tengah, Minggu (23/7/2023).
Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono meninjau perbaikan jalan Surakarta-Gemolong-Purwodadi di Jawa Tengah, Minggu (23/7/2023). /ANTARA/HO-Biro Pers Setpres/Muchlis Jr/am.

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji kualitas jalan di Provinsi Jawa Tengah (Jateng) saat meninjau langsung perbaikan jalan Solo-Purwodadi. Pujian itu disampaikan Jokowi langsung di depan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Selain Ganjar, agenda peninjauan oleh Jokowi di daerah Sragen itu dibersamai oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Bupati Sragen Untung Yuni Sukowati. Terlihat juga cucu Jokowi Jan Ethes Srinarendra ikut membuntuti presiden RI.

Di kesempatan itu, Jokowi memuji kualitas jalan di Jawa Tengah yang menurutnya memiliki kemantapan lebih bagus dibandingkan dengan jalan di Provinsi Sumatera.

"Jateng saya lihat kemantapan jalan provinsi bagus, dibanding di Sumatera yang rata-rata 60 persen di sini 88 persen," ucap Jokowi, dikutip dari Antara, Minggu, 23 Juli 2023.

Baca Juga: Tinjau Perbaikan Jalan Solo-Purwodadi Bareng Ganjar, Jokowi: dari Saya Kecil Tak Pernah Beres

Dia melanjutkan, pemerintah pusat saat ini fokus menggelontorkan dana perbaikan jalan melalui Instruksi Preside (Inpres) No. 3 tahun 2023. Tahap pertama kebijakan ini menghabiskan sekitar Rp7 triliun, sedangkan di tahap kedua turun Rp7 triliun masih di tahun 2023.

"Kita target secepatnya untuk penyelesaian jalan daerah. Sudah kontrak, di Bengkulu sudah berjalan, akhir Juli semua berjalan. Sehingga saya perlu cek kelapangan, mingu-minggu diajak Pak Gub (Gubernur Ganjar Pranowo) cek lapangan," tutur Jokowi.

Meski begitu, dalam kesempatan yang sama Jokowi sempat menyentil perbaikan jalan Solo-Purwodadi yang dia nilai tak pernah selesai. Jokowi mengaku telah menjadi pengguna jalan tersebut sejak kecil, sehingga tahu bahwa kondisinya nyaris selalu rusak.

"Untuk jalan ini saya dari kecil saya kan tiap hari, bukan tiap hari saya lewat jalan sini (perbaikannya) nggak pernah beres," kata Jokowi di tengah-tengah peninjauan langsung jalan Solo-Purwodadi, Minggu, 23 Juli 2023.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat