kievskiy.org

Indonesia Gandeng Negara ASEAN, Percepat Transformasi PAUD

Ilustrasi PAUD.
Ilustrasi PAUD. /Antara/Zabur Karuru

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Indonesia menggandeng negara-negara di kawasan Asia Tenggara untuk menguatkan komitmen bersama dalam mempercepat transformasi pendidikan anak usia dini (PAUD). Transformasi pendidikan dinilai penting untuk mengejar ketertinggalan yang diakibatkan oleh pandemi Covid-19 belum lama ini.

Keterlibatan negara-negara di Asia Tenggara itu terwujud dalam dialog dan konferensi bertajuk Southeast Asia Policy Dialogue on Early Childhood Care and Education di Jakarta pada Selasa 25-26 Juli 2023.

Selain mendapatkan laporan dari tiap negara, dari sesi dialog itu rencananya akan dilahirkan deklarasi atau komitmen bersama para menteri pendidikan di Asia Tenggara di bidang PAUD dan scoping study program PAUD di Asia Tenggara.

Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Menengah, Kemendikbudristek, Iwan Syahril, mengatakan bahwa konferensi tersebut diharapkan menjadi kesempatan bagi negara-negara ASEAN untuk menyatukan berbagai gagasan.

Baca Juga: Menpora Dito Ariotedjo Soal Kategori Hadiah dalam LHKPN: Saya Minta Maaf

Negara-negara tersebut diharapkannya dapat saling berbagi praktik terkait kebijakan mengenai PAUD.

“Utamanya (praktik tentang) penyediaan layanan PAUD yang berkualitas. Bersama-sama kita dapat membangun masa depan yang lebih baik, dimulai dari komitmen yang lebih kuat dalam meningkatkan kualitas layanan PAUD,” ujar Iwan.

Secara umum, dialog Kebijakan dan Konferensi Internasional PAUD itu ditujukan untuk penguatan program transisi PAUD ke SD sebagai upaya mengurangi mengatasi ketertinggalan masa belajar dan tumbuh kembang pada anak usia dini yang sempat diperparah oleh situasi pandemi Covid-19.

Salah satu narasumber dialog, pakar PAUD dari UPI, Vina Adriany mengatakan, setidaknya akan dibahas 5 topik bahasan pada sesi paralel. Dialog tersebut, katanya, akan membahas seputar pendidikan pengasuhan anak universal dan transisi ke pendidikan dasar, pengaruh lokal dan global pada PAUD, PAUD holistik dan terintegrasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat