kievskiy.org

Terbongkar, Bripda IMS Konsumsi Alkohol sebelum Insiden Polisi Tembak Polisi Terjadi

Ilustrasi alkohol
Ilustrasi alkohol /Pexels/cottonbro studio

PIKIRAN RAKYAT - Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar membeberkan fakta terbaru terkait kasus dugaan polisi tembak polisi yang menewaskan Bripda IDF di Cikeas, Bogor, Jawa Barat.

Aswin menyebut, senjata yang dikeluarkan tersangka berinisial IMS dari sebuah tas tiba-tiba meletus mengenai bagian leher Bripda IDF hingga nyawa korban pun melayang.

"Senjata meletus saat diambil IMS dari tas dan mengenai bagian leher Bripda IDF," ujarnya, Jumat, 28 Juli 2023.

Sementara senjata itu disebut-sebut bukan milik IMS, melainkan tersangka lain yakni Bripka IG.

Baca Juga: Uniqlo vs H&M, Produk Mana yang Lebih 'Worth It'?

Kendati demikian, saat kejadian berlangsung, Bripka IG digadang-gadang sedang tidak di lokasi yang sama bersama Bripda IDF dan Bripda IMS.

"IG sebagai pemilik tidak berada di tempat waktu kejadian," katanya.

Saat ini polisi masih melakukan penyidikan guna mengetahui kebenaran yang inklusif terkait insiden tertembaknya anggota Densus 88.

Sejumlah saksi telah diperiksa untuk membantu menerangkan peristiwa yang terjadi 23 Juli 2023 lalu itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat