kievskiy.org

Ujian SIM Tak Lagi 'Sirkus', Simak Layout Terbaru Praktik SIM C yang Berlaku Hari Ini!

Pemohon pembuat SIM C melakukan ujian praktik di Serang, Banten.
Pemohon pembuat SIM C melakukan ujian praktik di Serang, Banten. /Antara/Asep Fathulrahman

PIKIRAN RAKYAT - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri resmi mengubah proses ujian surat izin mengemudi (SIM) khususnya untuk SIM C. Perubahan ada di bagian layout lokasi ujian yang dulu dianggap susah.

Ketentuan mengenai hal ini sudah dibahas oleh Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman. Ia menyatakan seluruh proses ujian SIM akan berubah mulai Jumat, 4 Agustus 2023.

"Besok (4 Agustus 2023) pagi sudah mulai dilaksanakan. Khusus di Daan Mogot sudah kita mulai beberapa di Polres Tangerang Kota, Tangerang Kabupaten, Tangerang Selatan, Depok, Bekasi Kota sudah dilaksanakan juga," ujar Kombes Pol Latif Usman menjelaskan.

Layout ujian SIM yang dulu susah kini resmi diubah. Tesnya juga diduga jadi lebih gampang dibandingkan jaman dahulu.

Baca Juga: Moeldoko Tantang Rocky Gerung yang Dinilai Hina Jokowi: Saya Prajurit, Biasa Pertaruhkan Nyawa

Seperti apa ubahan ujian SIM terbaru yang dilakukan oleh kepolisian mulai hari ini?

Mengutip dari Antara pada Jumat, 4 Agustus 2023. Layout ujian SIM C kini diubah jadi lebih mudah. Lintasan dibuat jadi lebih lebar, tak lagi sempit seperti dahulu.

Jika dahulu, ujian SIM C motor hanya memiliki lintasan dengan lebar 1,5 kali lebar kendaraan, kini ukurannya naik jadi 2,5 kali lebar kendaraan.

Selain itu, layout tes keseluruhan juga berubah. Tak ada lagi rintangan tes zigzag dan tes angka 8 yang dulu dianggap menyulitkan.

Baca Juga: Anak Pinkan Mambo: Aku Mau Minta Maaf ke Netizen karena Sudah Membohongi Kalian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat