kievskiy.org

Arca Singasari yang Tiga Abad Berada di Belanda Bakal Dipulangkan Tepat pada 17 Agustus 20023

Bonnie Triyana menyebut arca Singasari bakal dikirim ke Indonesia bertepatan dengan Kemerdekaan RI.
Bonnie Triyana menyebut arca Singasari bakal dikirim ke Indonesia bertepatan dengan Kemerdekaan RI. //Twitter @bonnietriyana /Twitter @bonnietriyana

PIKIRAN RAKYAT – Sejarawan Bonnie Triyana membawa kabar gembira untuk masyarakat Indonesia. Dalam unggahan di Twitter pribadinya, Bonnie mengungkapkan bahwa artefak yang ada di Belanda selama ratusan tahun akan segera kembali ke Indonesia.

Dalam Twitter pribadinya, Bonnie Triyana menyebut dirinya bersama sejarawan lain, Dr Sadiah Boonstra akan mendampingi tim ahli repatriasi berada di Belanda untuk memeriksa pengemasan artefak tersebut. Adapun artefak yang akan dibawa pulang ke Indonesia adalah arca Singasari.

Setelah tiga abad atau 300 tahun berada di Belanda, arca Singasari akan dipulangkan. Arca tersebut akan diberangkatkan dari Belanda bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI pada 17 Agustus 2023.

"Setelah tiga abad berada di Belanda, akhirnya pulang! Saya dan Dr. Sadiah Boonstra mendampingi tim ahli repatriasi: Dr. Junus Satrio, Prof. Irma dan Dr. Ninie Susanti memeriksa pengemasan arca Singosari sebelum dikirim ke tanah air tepat pada hari kemerdekaan, 17 Agustus 2023," ujar Bonnie pada Selasa, 15 Agustus 2023.

Baca Juga: Bisa Bikin Gagal Diet, 10 Makanan Ini Harus Dihindari

Kabar dari Bonnie Triyana soal arca Singasari disambut meriah oleh masyarakat. Sejumlah warganet merasa senang karena arca yang akan dibawa pulang masih utuh.

"Yang dulu 'dijarah penjajah' ternyata malah masih utuh, sementara yang ditinggal di sini tidak terawat. Vandalisme dari yang iseng corat-coret sampai yang membawa dahlil agama," ujar @alex***.

"Alhamdulillah, kekayaan Indonesia sudah kembali ke Indonesia, terima kasih untuk semua tim, semoga nanti dijaga bener, ini nanti ditempatkan di rumahnya siapa?" kata @mak***.

"Banyak pusaka2 nusantara yg ada di Belanda, kapan bisa balik juga y??" ujar @fit***.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat