kievskiy.org

5.100 Mahasiswa Terdampak Covid-19 Ajukan Dana Bantuan Kuliah dari Disdik OKI Sumsel

Ilustrasi Mahasiswa: Disdik OKI Sumsel akan membantu mahasiswa yang terdampak Covid-19, sebanyak 5.100 siswa dari berbagai kampus di Sumsel sudah terdaftar.
Ilustrasi Mahasiswa: Disdik OKI Sumsel akan membantu mahasiswa yang terdampak Covid-19, sebanyak 5.100 siswa dari berbagai kampus di Sumsel sudah terdaftar. /(Unsplash/Javier Trueba) (Unsplash/Javier Trueba)

PIKIRAN RAKYAT - Pendataan terhadap para mahasiswa saat ini tengah dilakukan oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan (Sumsel).

Pendataan mahasiswa ini dilakukan untuk mendapatkan bantuan stimulus terdampak Covid-19.

Total mahasiswa yang mendaftarkan ataupun mengajukan diri untuk mendapatkan bantuan dari pemerintah kabupaten setempat hingga saat ini mencapai 5.100 mahasiswa.

Baca Juga: Soal Pencabutan Bendera di Garut, Pelaku Mengaku hanya Iseng Belaka

Mahasiswa yang terlah terdaftar terdiri dari berbagai kampus yang berbeda di Sumsel.

Sasaran calon penerima beasiswa ataupun bantuan ini adalah mahasiswa yang masih dalam tanggungan orangtua atau yang belum bekerja, ungkap Tim Verifikasi, Marlian.

"Kalau ada PNS lalu lanjutkan kuliah S1 atau S2 maka ini tidak berlaku. (Yang dapat) bisa saja mahasiswa S2 namun belum bekerja atau dia (mahasiswa) tamat S1 langsung meneruskan S2," ujarnya, Kamis 27 Agustus 2020.

Ratusan mahasiswa di Sumsel yang terdaftar akan mendapatkan bantuan dari Disdik OKI, Sumsel.
Ratusan mahasiswa di Sumsel yang terdaftar akan mendapatkan bantuan dari Disdik OKI, Sumsel.

Baca Juga: Kerugian akibat Kebakaran Kejagung Capai Rp161 Miliar, Anggaran Renovasi Masuk APBN 2021

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat