kievskiy.org

Prabowo Subianto: Kebebasan Berpendapat Sangat Penting untuk Awasi Penguasa

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. /Antara/Wahyu Putro A.

PIKIRAN RAKYAT - Bakal calon presiden (bacapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto berbicara tentang pentingnya kebebasan berpendapat bagi masyarakat. Menurutnya, hak berpendapat tidak boleh dilanggar karena berfungsi sebagai penyeimbang tatanan negara.

Lebih lanjut, Prabowo menyebut kebebasan bersuara merupakan salah satu cara masyarakat mengawasi penguasa yang tengah menjalankan roda pemerintahan.

"Kebebasan berpendapat sangat penting untuk check and balance, untuk mengawasi pejabat, mengawasi penguasa," kata Prabowo di Grha Sabha Pramana, Universitas Gadjah Mada (UGM), Sleman, dikutip Rabu, 20 September 2023.

Prabowo juga mengaku khawatir dengan banyaknya platform media sosial yang rentan disalahgunakan. Dia menyebut penyalahgunaan media sosial antara lain untuk menyebarkan ujaran kebencian.

Baca Juga: Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto Belum Tentukan Bacawapres, Apa yang Ditunggu?

"Intinya yang khawatir adalah nanti platform-platform itu (digunakan) untuk mengujar kebencian, untuk manas-manasin kebencian dan sering (dipenuhi) dengan kebohongan, hoaks dan sebagainya. Menurut saya ini rawan, itu harus diperhatikan," ujar Prabowo.

Pada kesempatan yang sama, Prabowo turut menyampaikan 17 program prioritas yang akan dijalankannya apabila terpilih menjadi presiden dan meneruskan estafet kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

17 program prioritas tersebut di antaranya, yakni pemberantasan korupsi, pemenuhan gizi seimbang bagi anak-anak dan ibu hamil, keberlanjutan hilirisasi, hingga pelestarian budaya dan seni.

Hormati Hak Beribadah Semua Agama

Prabowo memastikan bahwa kebebasan beragama di Indonesia dijamin oleh negara, termasuk izin mendirikan tempat ibadah untuk kaum minoritas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat