kievskiy.org

Arsjad Rasjid Sempat Diskusi dengan Jokowi Sebelum Tentukan Nama-nama di TPN Ganjar Presiden

Ketua TPN Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid.
Ketua TPN Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid mengungkapkan bahwa penyusunan nama-nama anggota tim melibatkan Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

"Pasti dong (Jokowi diajak diskusi). Beliau itu kan presiden, yang kita cari adalah presiden ke depan," kata Arsjad di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Utara, Minggu, 1 Oktober 2023.

Dia menilai pentingnya berdiskusi dengan Jokowi supaya mengetahui tantangan ke depan demi kemakmuran masyarakat di Indonesia. Sebab menurutnya, tugasnya sebagai tim sukses seperti membangun perusahaan startup.

"Kayak startup, ini bayangin coba seketika harus ada semuanya harus terjadi,musti ada orang, recruitment, begini ya kan, banyak pertanyaan di media pak siapa sih pak, siapa sih PIC, kan musti ada orangnya, nah ini minggu depan akan lebih jelas," ujarnya menerangkan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Dikabarkan Bertolak ke Surabaya Tadi Malam, Sekjen PDIP: Bertemu Orang Spesial

Arsjad Rasjid mengatakan saat ini masih dalam penyusunan anggota TPN tengah dalam proses finalisasi. Ia mengungkapkan, sejauh ini sudah ada beberapa nama yang bertambah Namun ke depannya, lanjut Arsjad, TPN baru akan mulai diumumkan pada pekan depan.

"Ini kan masih hari Minggu jadi ini masih. Nantinya kita akan tahapan, tahapan satu, tahapan dua, bukan apa, karena banyak kan kita harus inklusif. Intinya siapa yang mau bantu monggo," ujarnya.

"Nah kita lagi melihat, ini sedang kita finalisasi dan harapannya saya katakan akhir minggu ini sesuai dengan janji, jadi Minggu depan kita bisa announce paling sedikit rangka. Karena sambil berjalan banyak ingin bergabung nah pelan-pelan," tuturnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat