kievskiy.org

Terseret Ombak Pantai Parangtritis, Jenazah Remaja Asal Madiun Ditemukan 10,5 Km dari TKP

ilustrasi jenazah.
ilustrasi jenazah. /Pixabay.com/soumen82hazra

PIKIRAN RAKYAT - Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta, L. Wahyu Efendi mengatakan korban hilang yang terseret ombak Pantai Parangtritis, Bantul telah ditemukan, Sabtu 5 September 2020.

Wahyu menuturkan, korban bernama Faran Fiva (18) warga Madiun, Jawa Timur ditemukan dengan jarak yang cukup jauh dari lokasi kejadian.

Lebih lanjut, tim SAR Gabungan menemukan korban sekitar pukul 14.40 WIB, berjarak kurang lebih 10,5 kilometer ke arah Barat dari lokasi.

Baca Juga: Video: Tak Sempat Saksikan Persib vs Persikabo, Berikut Highlight Berjalannya Pertandingan

"Penemuan korban ini berawal ketika tim SAR gabungan melihat tubuh korban mengapung di perairan pantai Cangkring," katanya.

Setelah itu, lanjut dia, Tim SAR Gabungan mengevakuasi korban ke bibir pantai untuk di bawa ke posko SAR Gabungan di Pantai parangtritis.

"Korban pun langsung diserahkan kepada keluarga untuk dibawa ke rumah duka di Madiun, Jawa Timur," paparnya.

Baca Juga: Kunci Menjadi Orang Sukses: Jangan Lakukan 5 Hal Ini

Sebagaimana diberitakan Portaljogja.com sebelumnya dalam artikel "Wisatawan yang Hilang di Parang Tritis Ditemukan 10 Kilometer dari Lokasi Kejadian", sementara itu, pada pencarian korban di hari ke dua ini, Tim SAR Gabungan melibatkan 60 orang personil dan dibagi menjadi lima Search Rescue Unit (SRU).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat