kievskiy.org

KPU Sudah Terima Surat Pemberitahuan Rencana Pendaftaran Prabowo Subianto-Gibran Besok 25 Oktober

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. /Instagram @prabowo

PIKIRAN RAKYAT - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menerima surat pemberitahuan resmi rencana pendaftaran bakal pasangan calon presiden dan calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). Adapun surat tersebut diterima pada pukul 15:00 WIB sore ini.

"KPU telah menerima surat pemberitahuan dari gabungan parpol KIM tentang rencana pendaftaran bakal pasangan capres-cawapres Prabowo-Gibran," kata Komisioner KPU Idham Holid kepada wartawan, Selasa, 24 Oktober 2023.

Dalam surat pemberitahuan tersebut, bakal pasangan capres-cawapres akan didaftarkan pada jam 10:00 WIB oleh partai politik KIM, di antaranya Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Gelora, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, dan Partai PRIMA.

Baca Juga: AHY Unggah Foto Petik Apel di Tengah Isu Reshuffle Kabinet Jokowi, Dapat Jatah Mentan?

"Mereka akan mendatangi kantor KPU RI pada hari Rabu tanggal 25 Oktober 2023 sekira pukul 10:00 WIB," tuturnya.

Gibran Diusung Jadi Cawapres

Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka mendapat dukungan untuk maju pada Pilpres 2024. Kader PDI Perjuangan (PDIP) itu mendapat dukung dari empat partai politik yang saat ini masih berada di kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin.

Gibran mulanya maju sebagai bacawapres Prabowo berkat dorongan Partai Golkar. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga mengatakan bahwa rapat pleno Golkar yang dihadiri oleh seluruh pengurus DPP dan DPD seluruh Indonesia dan diserahkan kepada Gibran.

Baca Juga: Kronologi Dodhy Kangen Band Dituduh Pelaku Tabrakan dan Diancam, Padahal Niat Bantu Korban Kecelakaan

"Kami berterima atas kehadiran Mas Gibran, tadi dalam rapat pleno pertama, sudah diputuskan Partai Golkar mendukung bakal calon presiden Bapak Prabowo Subianto dan bakal calon wakil presiden Mas Gibran Rakabuming Raka," tutur Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Nelly Murni, Jakarta Barat, Sabtu lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat