kievskiy.org

Sempat Ditolak RS, Kapten Pilot Wanita Pertama Indonesia Meninggal Dunia akibat Covid-19

Kapten Indah Yuliani alias Cipluk.
Kapten Indah Yuliani alias Cipluk.

PIKIRAN RAKYAT - Dunia penerbangan Indonesia tengah berduka. Pasalnya, salah satu pilot di PT Airfast Indonesia meninggal dunia akibat Covid-19. 

Pilot tersebut adalah Kapten Indah Yuliani, kapten pilot wanita pertama untuk penerbangan sipil di Indonesia. 

Kapten Indah Yuliani atau Kapten Cipluk meninggal dunia pada usia 61 tahun karena Covid-19. 

Baca Juga: Juara US Open di Tengah Pandemi, Naomi Osaka Ungkap Sulitnya Bertanding

Telah meninggal dunia pilot komersial wanita pertama Indonesia dikarenakan COVID19. Dikenal dengan panggilan sayang Cipluk. Semoga husnul Khotimah...,” begitu bunyi pesan berantai atas meninggalnya perempuan penerbang ini, Sabtu 12 September 2020.

Sebelum meninggal, Kapten Cipluk sempat berbicara dengan salah satu kawannya dan ia mengungkapkan bahwa selama ini dia tak merasakan gejala apa-apa.

“Karena peraturan kalo mau terbang harus PCR, dan ternyata hasilnya langsung positif,” ungkap Cipluk.

Baca Juga: Ramai Pro Kontra PSBB Jakarta, Fahri Hamzah: Jokowi dan Anies Sama-sama Kesulitan, Mbok Jangan Diadu

Sebagaimana diberitakan Pojoknews.com dalam artikel, "Meninggal Diserang Covid-19, Pilot Komersial Perempuan Pertama, Kapten Cipluk: Corona Dahsyat", ia menambahkan, saat PCR pertama dirinya aman. Lalu pada PCR kedua langsung positif dan dia mengaku langsung KO alias drop dengan suhu tubuh mencapai 38,9 derajat celsius.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat