kievskiy.org

Anies Banggakan Cak Imin: Cawapres Sangat Berpengalaman

Capres Anies Baswedan dan cawapres Cak Imin.
Capres Anies Baswedan dan cawapres Cak Imin. /Antara/Indrianto Eko Suwarso

PIKIRAN RAKYAT - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan bangga dengan pasangannya, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Menurut Anies, Cak Imin adalah sosok berpengalaman sehingga tak memerlukan bekal darinya.

"Cak Imin, cawapres, sangat berpengalaman, mumpuni. Bangga saya itu. Jadi Gus Imin itu tidak perlu bekal-bekal apapun dari saya," ujar Anies di Jakarta pada Jumat, 15 Desember 2023.

Cak Imin sudah terjun ke politik dan pemerintahan sejak usia muda. Hal itu, menurut Anies, yang menjadi bekal bagi Cak Imin dalam menghadapi debat khusus cawapres pada Jumat, 22 Desember 2023 mendatang.

Baca Juga: Kubu Prabowo Balas Anies Soal Ordal: Waktu jadi Gubernur DKI, yang Masuk Kan Tim Suksesnya

"Bekalnya itu selama perjalanan karier, di situ bekalnya. Ini bukan teater yang bisa latihan semalam dua malam, Gus Imin punya pengalaman mimpin dari zaman masih muda sampai sekarang," katanya.

Dengan pengalaman yang tak sebentar itu, Anies yakin Cak Imin bisa menghadapi debat cawapres dengan sangat baik.

"Jadi ketika diberikan kesempatan untuk bicara dua menit, itu bekalnya udah belasan tahun, puluhan tahun itu bicara," tutur dia.

Debat Pilpres 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) segera menggelar debat khusus cawapres pada Jumat, 22 Desember 2023.

Tema yang diangkat adalah 'Ekonomi (ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat