kievskiy.org

Ma’ruf Amin Sesalkan Kecelakaan Kereta di Cicalengka: Betul-betul Fatal!

TKP Kecelakaan KA Turangga dan KA Bandung Raya di Cicalengka.
TKP Kecelakaan KA Turangga dan KA Bandung Raya di Cicalengka. /Pikiran Rakyat/Mochammad Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menyesalkan adanya tabrakan antara Kereta Api (KA) Turangga dengan Commuter Line Bandung Raya, di petak jalur antara Stasiun Haurpugur-Stasiun Cicalengka, Jumat, 5 Januari 2024. Menurutnya, kecelakaan tersebut sangat fatal dan seharusnya tidak terjadi.

“Saya kira enggak boleh terjadi. Itu betul-betul menurut saya fatal,” kata Ma’ruf Amin kepada wartawan, Jumat, 5 Januari 2024.

Lebih lanjut Ma’ruf mengakui kecelakaan tersebut memang bukan sesuatu yang diinginkan terjadi. Namun, menurutnya tragedi itu bisa dicegah dengan deteksi dini mengenai masalah-masalah teknis yang dapat mengganggu perjalanan kereta api.

“Kecelakaan itu memang istilahnya itu, apa sesuatu kejadian yang tentu tidak diinginkan, orang tidak mungkin. Tetapi kan ini masalahnya masalah teknis kan, pengaturan kan, pengaturan yang terjadi ada distorsi sehingga terjadi tabrakan itu,” kata Ma’ruf.

Baca Juga: Imbas Kecelakaan Kereta di Cicalengka, Tiga Perjalanan Commuter Line Dibatalkan

“Kalau di jalan itu kan enggak ada batas kan, kalau kereta api ini kan ada, ada relnya, relnya itu pengaturannya kan, berarti kan ada sesuatu yang tidak sinkron pengaturan sehingga terjadi terjadi tabrakan,” ucapnya Ma’ruf menambahkan.

Mantan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini meminta adanya koreksi di sarana transportasi perkeretaapian. Dia juga mendorong adanya investigasi untuk mengetahui penyebab kecelakaan.

“Mungkin itu perlu dikoreksi dimana letaknya, apa manusia human error ya atau ada ya pengaturan teknisnya. Kalau human error itu harus betul-betul seleksi yang bertanggung jawab mengatur itu,” tutur Ma’ruf.

Ma’ruf meminta ke depannya PT KAI maupun seluruh pihak di sarana perkeretaapian agar bekerja lebih teliti supaya kecelakaan serupa tidak terjadi lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat