kievskiy.org

Anies Jaga Mood dan Konsentrasi Jelang Hadapi Prabowo-Ganjar di Debat Ketiga

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menjawab pertanyaan peserta pada acara Resolusi Indonesia di Jakarta pada Jumat, 5 Januari 2024.
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menjawab pertanyaan peserta pada acara Resolusi Indonesia di Jakarta pada Jumat, 5 Januari 2024. /Antara/Asprilla Dwi Adha

PIKIRAN RAKYAT - Juru Bicara Tim Nasional (Timnas) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), Billy David menyebut calon presiden (capres) nomor urut 1 itu sepenuhnya siap menghadapi debat ketiga.

"Pak Anies siap 100 persen menghadapi debat ketiga," katanya dalam keterangan kepada wartawan pada Minggu, 7 Januari 2023.

Menjelang debat, Anies fokus mempersiapkan diri dalam menghadapi capres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo. Oleh karena itu, dia tidak menjadwalkan agenda kampanye pada hari ini.

Baca Juga: Prabowo Tak Akan Serang Anies dan Ganjar Meski Kuasa Tema Debat Capres

"Hari ini Pak Anies tidak ada agenda kampanye dan fokus untuk persiapan debat. Tentu untuk menjaga konsentrasi, mood, dan juga stamina," katanya.

Selain persiapan fisik dan mental, Anies juga memperluas dan memperdalam materi. Billy memaparkan, mantan Gubernur DKI Jakarta itu beberapa kali menggelar forum gagasan dengan tema debat ketiga.

Ide gagasannya pun, kata Billy, sudah diuji melalui keterlibatan publik dan ahli yang digagas oleh tim formulasi kebijakan dalam perumusan visi dan misi.

"Secara gagasan dan ide sudah siap terhadap semua subtema yang akan dibahas. Selain nanti ditambahkan dengan data, kritik, ataupun kejutan-kejutan lain," ucapnya.

Oleh karena itu, dia meyakini Anies akan tampil dengan performa terbaik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat