kievskiy.org

Cara Input Data di KawalPemilu, Jadikan Pemilu 2024 Transparan dan Bebas dari Kecurangan

Cara input dokumen di KawalPemilu.
Cara input dokumen di KawalPemilu. //Instagram @kawalpemilu_org /Instagram @kawalpemilu_org

PIKIRAN RAKYAT – Menjelang Pemilu 2024 dan hari pencoblosan Rabu, 14 Februari 2024, masyarakat Indonesia dihantui dengan rasa khawatir adanya kecurangan. Apalagi sejak awal sudah banyak kecurangan tapi tetap saja dibiarkan.

Namun jangan khawatir, masyarakat tetap bisa mengawal hasil Pemilu 2024 terutama hasil Pilpres secara swadaya. Masyarakat bisa berpartisipasi melalui website KawalPemilu.org, dengan memantau hasil penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) terdekat.

KawalPemilu merupakan gerakan yang tidak berpihak dan bisa diikuti oleh siapapun. Lembaga ini bertujuan untuk memberikan hasil hitung suara yang bisa dibandingkan dengan hasil resmi KPU.

Sehingga jika terlihat ada selisih yang cukup jauh, maka bisa ditelusuri apakah ada kesalahan hitung atau ada kecurangan. KawalPemilu sangat membantu untuk menjadikan demokrasi lebih sehat.

Baca Juga: Puan Maharani Minta Pendukung Ganjar-Mahfud Lawan Siapa pun yang Mengintimidasi

KawalPemilu sudah dimulai sejak Pemilu 2014 dan Pemilu 2019. Bahkan KawalPemilu juga ikut mengawal informasi, edukasi, dan verifikasi data Covid-19.

Lalu bagaimana cara untuk ikut berpartisipasi dalam proses mengawal hasil Pemilu 2024 lewat KawalPemilu.org? Caranya pun cukup mudah, dengan 4 langkah yang tak terlalu ribet.

Cara mengawal hasil Pemilu

  1. Anda tinggal datang ke TPS saat penghitungan suara
  2. Foto lembar C.Hasil Plano
  3. Unggah foto ke kawalpemilu.org
  4. Input data hasil perolehan suara dan submit ke website

Cara input data di website KawalPemilu

  1. Masuk ke website kawalpemilu.org
  2. Login dengan akun Gmail atau Google
  3. Klik 'Cari Lokasi TPS'
  4. Ketik lokasi TPS yang berada di tempat Anda
  5. Scroll dan cari nomor TPS
  6. Klik logo kamera
  7. Unggah foto C. Hasil Plano, bisa menggunakan kamera secara langsung, atau memilih foto yang sudah dijepret sebelumnya (Lembar C.Hasil Plano adalah lembar penghitungan suara di TPS yang dipasang di akhir penghitungan, agar bisa dilihat semua orang)
  8. Input manual berapa jumlah suara masing-masing pasangan
  9. Submit, dan selesai

Pemilu 2024 yang digelar 14 Februari 2024 mendatang bertujuan untuk memilih Presiden-Wakil Presiden, DPR, DPD, DPRD Provisin, dan DPRD Kabupaten atau Kota. Untuk kandidat capres-cawapres hanya ada tiga yang harus dipilih.

Adapun pilihan capres-cawapresnya terdiri dari paslon 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, paslon 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming, serta Paslon 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat