kievskiy.org

KKB Berulah Lagi, TNI-Polri Sigap Buru Penembak Warga Sipil di Intan Jaya: Kita Ingin Hidup Damai

Korban penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) saat dibawa menggunakan truk menuju pesawat saat evakuasi di Kabupaten Intan Jaya, Papua, Senin 14 September 2020.
Korban penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) saat dibawa menggunakan truk menuju pesawat saat evakuasi di Kabupaten Intan Jaya, Papua, Senin 14 September 2020. /ANTARA FOTO/ dok. HUMAS POLDA PAPUA

PIKIRAN RAKYAT - Ulah kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali membuat pasukan gabungan TNI-POLRI bersiaga lagi.

Kali ini, KKB dilaporkan melakukan upaya penembakan ke warga sipil dan polisi di Kabupaten Intan jaya, Papua.

Penembakan itu terjadi pada Jumat 25 September 2020 siang sekitar pukul 12.15 WIT.

Baca Juga: Pelatih Persib Ajak Warga Lawan COVID-19 di Momen Ultah Kota Bandung

Penembakan antara aparat Kepolisian dan KKB itu terjadi di Kampung Bilogai, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua.

Kontak tembak dikabarkan terjadi setelah aparat kepolisian mengantar keberangkatan Wakapolda Papua Brigjen Pol Mathius Fakhiri.

Saat aparat dalam perjalanan pulang, mereka ditembaki oleh KKB dari sisi kiri jalan.

Baca Juga: Diskon 99 Persen Iuran BPJS Ketenagakerjaan, Ini Syaratnya agar Peserta Dapat Relaksasi

Dikutip dari Antara, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal memastikan tim gabungan telah turun memburu kelompok itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat