kievskiy.org

Prabowo Jelang Kemenangan Pilpres 2024: Jangan Gembira Berlebihan, Ini Mandat

Capres 02, Prabowo Subianto larang pendukung terlalu euforia atas kemenangannya di hasil perolehan suara sementara Pilpres 2024.
Capres 02, Prabowo Subianto larang pendukung terlalu euforia atas kemenangannya di hasil perolehan suara sementara Pilpres 2024. /Antara/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT - Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto bersama cawapresnya, Gibran Rakabuming Raka masih unggul memimpin hasil perolehan real count sementara oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, dalam kontestasi Pilpres 2024. Namun, Prabowo melarang pendukungnya untuk terlalu larut dalam euforia.

Sejauh ini, perolehan Prabowo-Gibran unggul dengan jarak cukup lebar dari dua kompetitornya, yaitu pasangan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.

Kendati begitu, dalam acara silaturahmi kebangsaan bersama muslimat NU dan unsur-unsur relawan di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Sabtu, 2 Maret 2024, Prabowo menegaskan sikap yang harus diambil para relawan.

Atas peluang kemenangan begitu besar di depan mata, kata Prabowo, momentum kali ini justru harus digunakan untuk merenung. Sebab sejatinya, imbuhnya, posisi Presiden dan Wapres merupakan mandat sekaligus tanggung jawab besar dari rakyat.

"Ini jangan membuat kita euforia, jangan membuat kita gembira berlebihan, tapi membuat kita berterima kasih merenung sejenak, karena dengan diberi mandat sesungguhnya berarti tanggung jawab masa depan bangsa Indonesia sekarang terletak di pundak kami," kata Prabowo.

"Walaupun dengan usia saya sekarang saya tetap bersemangat, jiwa dan raga tetap membara. Saya tidak gentar untuk memperjuangkan rakyat. Saya tidak gentar. Dan (saya) tidak boleh mengecewakan rakyat Indonesia. Saya berpikir ini suatu tantangan tapi tantangan yang mulia," ujarnya lagi.

Prabowo kembali mengingatkan agar kepentingan rakyat Indonesia menjadi prioritas semua pihak. Segala pemahaman, kemampuan, pengalaman, pengetahuan, dan teknologi harus dimanfaatkan untuk tujuan tersebut.

Di acara serupa, hadir pula tokoh-tokoh dari Tim Kampanye Nasional (TKN), antara lain, Khofifah Indar Parawansa, Emil Dardak, Gus Miftah, serta Jenderal (Purn) Dudung Abdurrachman.

Baca Juga: Pakar AS Soroti Hubungan Prabowo-Jokowi, Sebut Capres 02 Tak Mungkin Berhasil Tanpa Popularitas Presiden

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat