kievskiy.org

Ada Bantuan Untuk Guru Honorer dan Tenaga Kependidikan Non PNS, Dapat BLT Rp 1,8 Juta!

Ilustrasi subsidi gaji guru honorer segera cair.
Ilustrasi subsidi gaji guru honorer segera cair. /Pixabay/Mohamad Trilaksono

PIKIRAN RAKYAT - Ada sebuah kabar baik bagi Anda yang bekerja sebagai guru honorer dan pekerja di tenaga kependidikan non PNS.

Pasalnya, Menteri Pendidikan Nadiem Makarim mengaku akan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada mereka yang bekerja di bidang tersebut.

BLT ini akan berupa subsidi gaji yang diberikan kepada guru honorer atau tenaga kependidikan yang memiliki upah dibawah Rp 5 Juta.

Baca Juga: Sebut Pemanggilan Anies Baswedan Tidak Wajar, Fadli Zon: Kita Sudah Semakin Jauh dari Demokrasi

Selengkapnya cek YouTube Pikiran Rakyat

 

Nadiem Makarim menjelaskan hal ini pada Senin, 16 November 2020.

"Persyaratan kami untuk menerima subsidi gaji Kemendikbud sangat sederhana dan sangat efisien.

"Persyaratan itu hanya harus Warga Negara Indonesia tentunya belum menerima bantuan subsidi dari Kemenaker agar tidak tumpang tindih dengan berbagai macam bantuan," jelas Nadiem saat ikuti Rapat Kerja Komisi X DPR RI.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat