kievskiy.org

Pulang dari All England 2021, Greysia Polii: Tempaan Jelang Olimpiade Tokyo

Pemain bulu tangkis Indonesia, Greysia Polii (kiri) menyatakan insiden terusirnya tim Indonesia di All England 2021 adalah tantangan.
Pemain bulu tangkis Indonesia, Greysia Polii (kiri) menyatakan insiden terusirnya tim Indonesia di All England 2021 adalah tantangan. /Dokumen PP PBSI.

PIKIRAN RAKYAT - Tim bulutangkis Indonesia akhirnya tiba di Tanah Air melalui Bandara Soekarno-Hatta.

Mereka tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekira pukul 20.05 WIB setelah melalui perjalanan panjang dari Inggris.

Pemain bulu tangkis ganda putri, Greysia Polii menyebutkan, apa yang dialami tim Indonesia di All England 2021 merupakan tempaan dan tantangan untuk menjadikan mereka lebih fokus lagi dalam menghadapi turnamen-turnamen besar lain di masa yang akan datang.

Terlebih, Juli 2021 mendatang akan ada Olimpiade Tokyo 2020, salah satu ajang olahraga bergengsi empat tahunan.

Baca Juga: Eks Mensos Juliari Batubara Sebut Kader PDIP Ihsan Yunus Memang Sering Bertandang ke Kantornya

Baca Juga: Gubernur Jawa Timur Tolak Beras Impor

"Semuanya kita di-challenge, dikasih tantangan. Bagaimana untuk bisa berprestasi justru paling tertinggi nanti di Olimpiade nanti, Olimpiade 2020 itu," kata Greysia Polii di Bandara Soekarno-Hatta, Senin 22 Maret 2021.

Menurutnya, peristiwa yang terjadi pada All England 2021 ini merupakan hal yang positif bagi seluruh Atlet Bulutangkis Indonesia.

Dirinya mengaku bangga menjadi bagian dari tim hebat yang sudah berusaha untuk merebut medali dalam ajang bergengsi tersebut meski akhirnya harus mundur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat