kievskiy.org

Polantas Bakal Dilarang Lakukan Tilang Lagi, Calon Kapolri Baru Janjikan Perluasan ETLE

Ilustrasi tilang
Ilustrasi tilang /NTMC Polri NTMC Polri

PIKIRAN RAKYAT - Listyo Sigit Prabowo menjanjikan program yang ambisius jika ia diangkat untuk jadi Kapolri menggantikan Irjen Pol Idham Azis.

Ia menyatakan bahwa kedepannya para Polantas yang ada di jalan raya tidak perlu melakukan lagi proses tilang secara langsung.

Calon Kapolri Baru Listyo Sigit Prabowo menjanjikan bahwa ia akan memaksimalkan sistem electronic traffic law enforcement (ETLE) yang sebelumnya sudah dipakai.

Baca Juga: Suzuki Rilis Carry Pickup Terbaru, Sudah Dilengkapi Apar Harga Mulai Rp152 Juta

Pada uji kelayakan Calon Kapolri Baru yang diadakan di Senayan Jakarta, Rabu, 20 Januari 2021 kemarin, Listyo menyatakan bahwa interaksi antara polantas dan juga masyarakat saat proses penilangan terjadi sering menimbulkan salah paham.

Jika Listyo nanti terpilih jadi Kapolri, ia akan memfokuskan tugas Polantas hanya pada pengaturan lalu lintas saja.

"Secara bertahap akan mengedepankan mekanisme penegakan hukum berbasis elektronik (ETLE).

Baca Juga: Suzuki Indonesia Luncurkan Mobil Baru Hari Ini, Mungkinkah Carry Generasi Baru?

"Ke depan saya berharap anggota lalu lintas turun di lapangan, hanya mengatur lalu lintas. Tidak perlu melakukan tilang lagi," tuturnya pada saat uji kepatuhan dan kelayakan.

Dia menegaskan bahwa ia akan menghapuskan upaya suap atau titik sidang yang marak terjadi saat proses penilangan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat