kievskiy.org

Tidak Hanya Mobil, Daihatsu Juga Beri Tips Jalani Hidup Positif di Era New Normal

ILUSTRASI mengemudi mobil Daihatsu
ILUSTRASI mengemudi mobil Daihatsu /Dok ADM Dok ADM

PIKIRAN RAKYAT - Fase hidup baru atau new normal jadi wacana untuk dijalani masyarakat di tengah pandemi Covid-19 yang belum mereda.

Hal ini dilakukan agar masyarakat tetap bisa berkegiatan meski pandemi Covid-19 belum berakhir.

Seperti melakukan physical distancing, selalu menggunakan masker dan berusaha untuk tetap hidup sehat.

Baca Juga : Honda Vario Miliki Pilihan Warna Baru, Kini Dijual Rp 20 Jutaan

Hal ini juga seiring dengan protokol kesehatan yang berlaku.

Untuk itu, PT Astra Daihatsu Motors (ADM) memberikan tips jelang fase new normal.

Tak hanya soal kendaraan, Daihatsu juga memberikan tips untuk menjalani hidup positif di era New Normal.

Baca Juga : Update Harga Mobil Wuling Seluruh Model Juni 2020, Termurah Dijual Rp 100 Jutaan

Pertama yaitu terkait menjaga kebersihan diri. Pastikan untuk rajin mencuci tangan, mengganti pakaian dan langsung mandi ketika tiba di rumah sehabis berpergian dari luar.

Kedua terkait kesehatan. Yaitu dengan tidur cukup, makan makanan bergizi, olahraga secara teratur, berjemur di pagi hari, untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Terakhir dengan membatasi penularan. Caranya menjaga jarak dan menghindari kerumunan, menggunakan masker saat keluar rumah, menjaga etika bersin dan batuk.

Baca Juga : Baru Dirilis, Toyota Justru Tarik Kembali Mobil SUV ini Akibat Masalah di Suspensi

“Daihatsu berharap para Sahabat dan masyarakat Indonesia dapat mempertahankan kesehatannya dengan menerapkan tips dan kebiasaan baru yang positif,” ujar Amelia Tjandra, Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Untuk tips kendaraan agar tetap prima, Daihatsu memberikan tips terkait dengan kondisi mobil.

Seperti melakukan servis berkala serta menjaga kebersihan mobil.

Baca Juga : Kawasaki Bakal Sematkan Dua Teknologi Canggih di ZX-25r, Salah Satunya Quick Shifter

Menjaga kebersihan mobil dapat dilakukan dengan merawat bagian eksterior dengan cara rajin mencuci mobil. Sementara bagian kabin, pastikan untuk selalu bersihkan bagian yang sering dipegang.

Seperti steering wheel, tuas transmisi, switch lampu, wiper dan AC. Secara berkala melakukan disinfektan mobil, dan pembersihan AC mobil, serta memakai aksesoris kesehatan seperti air purifier.

Lantas bagaimana dengan tips berkendara aman dan nyaman di era new normal? Berikut tips dari Daihatsu :

Baca Juga : 6 Tips Hadapi Stress di Dalam Mobil, Nomor 2 Sering Diabaikan

1. Melakukan persiapan sebelum berkendara:

  • a. Menggunakan masker dan membawa hand sanitizer/ tissue antiseptic
  • b. Mengatur posisi duduk penumpang (physical distancing) dan tidak lebih dari 50%
    dari kapasitas mobil
  • c. Periksa dan kenali fungsi kendaraan termasuk posisi tempat duduk, spion, head rest
    dan dashboard
  • d. Saat harus berbagi atau memberi tumpangan kepada orang lain, pastikan
    penumpang tersebut dalam kondisi sehat.

2. Berkendara dengan tenang, waspada dan antisipasi pada kondisi lingkungan sekitar


3. Mempraktekkan physical distancing:

  •  Menyiapkan beragam pecahan uang tunai dan bayar dengan uang pas
  • b. Semaksimal mungkin menggunakan uang elektonik dan pastikan saldo cukup
  • c. Gunakan alat bantu/ siku saat harus menyentuh fasilitas umum.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat